Page 92 - Diktat Pediatric Hipnoterapi plus catatan fix
P. 92
relaksasi. Ketika pikiranmu menjadi tidak terfokus dengan lilin itu, Fokuskan kembali ke
liilin itu.
Sementara kamu fokus pada lilin itu, saya akan menghitung dari 10 hingga 1. Setiap
hitungan akan membuatmu 10 kali lipat lebih nyaman dan relaks dari sekarang seolah lilin
yang leleh sambil menikmati relaksasi di seluruh tubuhmu..
10 - 9 - 8 - 7 - 6 - 5 - 4 - 3 - 2 - 1
relaks, sangat relaks.
Nol. Kamu sekarang sangat sangat relaks dan setiap yang kubuat akan membuatmu semakin
masuk jauh ke dalam alam relaksasimu.
TV Magic Induction (untuk anak umur 3-9 tahun)
Kamu pernah nonton TV kan ? bagus. Maukah kamu melihat TV ajaib saya? Tentu saja di
pikiranmu (tunggu jawaban sampai anak menganggukkan kepalanya). Sekarang kamu
boleh menutup mata dan buatlah dirimu lemas seperti boneka dari potongan-potongan kain,
lemas santai rileks dan bagus. Oke mari berimajinasi, sekarang gambarkan dirimu , mari
kita pergi ke rumahmu. Kita berjalan, membuka pintu dan masuk ke dalam ruangan yang
ada TV nya.
Saya akan membantumu berbaring di lantai dan melihat gambar. Bagus sambil tetap
berbaring, munculkan suara dan gambar. Tentu yang kamu dengar pertama kali adalah
suaranya, kedua munculkan gambarnya?
Perjelas suara dan gambarnya, kamu boleh menyetel chanel film karton yang kamu sukai,
sambil terus menikmati film ini, sebutkan tokoh yang kamu sukai tokoh yg jadi idolamu.
Selama menikmati film itu biarkan matamu menutup, bahkan sambil berbaring dan rileks
film itu semakin jelas suaranya dan terang gambarnya. Bahkan kamu susah membuka mata
ketika filmnya lucu, kamu menikmatinya sambil tertawa. Kamu tetap terus menutup mata
karena kamu memang ingin menikmati film kartun ini.
Perhatikan terus film kartunnya dan kamu terus fokus pada film itu dan saat merasa
sentuhan saya di bahumu, biarkan dirimu semaki lelap menikmati film ini. (sentuh
bahunya).Selama saya berbicara padamu kamu malah semakin asyik dengan film ini.
Sekarang lihat film kartun yang lucu itu. Semakin kamu lihat fimnya semakin lucu, dan ini
yang membuatmu menjadi lebih relaks / santai.Nikmati sesantai santainya bahkan kamu
boleh sambil tidur.
91