Page 34 - Bab 4_Persamaan dan Pertidaksamaan Linear Satu Variabel
P. 34
8. Bagaimana cara kalian untuk menentukan selesaian dari
persamaan yang melibatkan bilangan desimal? Coba tentukan
himpunan selesaian dari persamaan x − 0,1x = 0,75x + 4,5.
Jelaskan bagaimana kalian menyelesaikannya.
9. Tentukan 2 buah persamaan yang setara atau ekuivalen dengan
persamaan 3 + 2b = 9.
10. Tentukan penyelesaian persamaan linear satu variable, 2x-4 =
3x+9
11. Sebuah segitiga sama kaki memiliki panjang sisi yang sama
dengan 5 kali panjang sisi lainnya. Agar keliling segitiga
tersebut lebih besar dari 19 m, berapakah panjang masing–
masing sisi segitiga tersebut?
Kegiatan 4.4
Di dalam kegiatan sehari-hari, kita sering diperhadapkan dengan suatu
permasalahan mstematiak seperti berikut.
Suatu model kerangka balok terbuat dari kawat dengan
ukuran panjang (y + 8) cm, lebar y cm, dan tinggi (y – 5) cm.
a). Tentukan model matematika dari persamaan panjang kawat
yang diperlukan dalam y.