Page 18 - Memaknai Cinta Dalam Pernikahan oleh Ahmadi (Ahmadi Ashfiya)
P. 18
nikah hanya bernilai rupiah atau komersial yang jelas akan
mengurangi kesakralan arti cinta yang sesungguhnya.
3. Kaburnya Silsilah dan Keturunan
Jika terjadi hubungan seksual di luar nikah dan akhirnya
terjadi kehamilan, maka silsilah seseorang menjadi kabur,
karena akan terjadi kesulitan dalam menentukan nasab dan
anak hasil hubungan gelap akan ke depan biasanya anak
tersebut cenderung introvert karena merasa anak yang tidak
jelas. Maka dari itu jika memiliki wawasan ke depan
mestinya menjauhi hubungan seksual di luar nikah akan
menyebabkan masalah di kemudian hari.
4. Tidak Niat Baik Melanjutkan Keturunan
Hubungan seksual yang dilakukan di luar nikah biasanya
tidak ada niatan mendapatkan keturunan. Biasanya laki-laki
yang menghamili sering kali tidak bertanggung jawab, hanya
senang menghamili tetapi setelah hamil lari dari tanggung
jawab. Oleh karena itu semestinya hal ini dicegah sedapat
mungkin, jangan sampai terjadi di lingkungan kita anak di
luar nikah karena akan banyak masalah yang menyertainya.
Anak di luar nikah kebanyakan biasanya di kemudian hari
akan membuat masalah walaupun ada juga yang sukses,
sebab anak yang lahir di luar nikah akan kekurangan kasih
sayang, kurang perhatian dan pendidikannya tidak
diperhatikan.
5. Hanya Pelampiasan Hawa Nafsu
Hubungan seksual di luar nikah jelas hanyalah
pelampiasan nafsu seksual, yang dikejar hanya kenikmatan
ragawi. Oleh karena itu biasanya yang terjadi adalah
pemaksaan kehendak baik dari pihak laki-laki atau pihak
perempuan, walaupun mereka yang berbuat dengan atas
nama cinta, tetapi hal sangat jauh dari makna cinta yang
sebenarnya sehingga hilanglah makna agung dari sebuah
hubungan seksual yang merupakan salah satu manifestasi
dari arti cinta.
11