Page 5 - Emodu
P. 5

B. URAIAN MATERI












                      Penggunaan mikroorganisme dalam bioteknologi






                 Prinsip  bioteknologi  adalah  penggunaan  makhluk  hidup  atau

         bagian-bagiannya, terutama mikroorganisme yang memiliki enzim.

         Mikroorganisme  yang  dimanfaatkan  dalam  bioteknologi  pada

         umumnya berasal dari golongan jamur, bakteri, dan ganggang.







              1. Mikroorganisme penghasil makanan/minuman




           Melalui  fermentasi,  bahan  makanan  tertentu  diubah  menjadi

           makanan  bentuk  lain  sehingga  cita  rasanya  lebih  enak  dan

           menarik serta mengandung nilai gizi yang tinggi. Contohnya beras

           ketan dan singkong diubah menjadi tapai, dengan bantuan jamur

           Saccaromyces  cerevisiae,  susu  diubah  menjadi  yoghurt  dengan

           bantuan bakteri Lactobacillus bulgaricus.




             2. Mikroorganisme penghasil Protein







         Protein  Sel  Tunggal  (PST)  merupakan  bahan  makanan  yang

         mengandung kadar protein tinggi yang berasal dari mikroorganisme,
         seperti ganggang (alga) ber sel satu, jamur, dan bakteri. Penghasil

         PST  antara  lain  ganggang  biru  yaitu  Spirulina  Sp.  dan  ganggang

         hijau Chlorella Sp.
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10