Page 27 - Rangkuman Tema 6 Sub Tema 1-3.
P. 27

9.  Hewan liar tinggal di hutan dan taman-taman nasional untuk dilindungi dari
                   kepunahan. Contoh hewan liar tersebut yaitu harimau, kera, orang utan, gajah,

                   badak, banteng, dan anoa.
                10. Hewan ternak merupakan hewan yang dipelihara atau diternakkan untuk
                   memenuhi kebutuhan manusia. Contoh hewan ternak yaitu ayam, itik, sapi, udang,

                   dan domba.
                11. Peta persebaran sumber daya bahan tambang di Indonesia


































                   Sumber : Buku Dinas Kurikulum 13 Tema 6 Kelas 4
                   Manfaat barang tambang :

                    1)  Manfaat batu bara :
                       a.  Menghasilkan metanol bahan bakar cair untuk menggerakkan mesin di
                          berbagai industri

                       b.  Menghasilkan gas, bahan bakar gas untuk industri dan pembangkit listrik
                          tenaga gas
                       c.  Bahan bakar kompor briket untuk memasak kebutuhan sehari-hari

                       d.  Bahan bakar untuk pembangkit listrik
                   2)  Bauksit dimanfaatkan sebagai bahan pembuatan aluminium yang digunakan
                        untuk membuat peralatan rumah tangga dan sebagai bahan untuk kerangka
                        badan pesawat terbang.

                   3)  Biji besi dimanfaatkan untuk campuran semen dan industri logam besi.
                        Sedangkan besi dimanfaatkan untuk membuat jembatan, bahan bangunan, dan
                        industri mesin. Emas dan perak untuk perhiasan

                   4)  Minyak bumi dan gas untuk bahan bakar
                   5)  Tembaga merupakan bahan tambang logam yang bermanfaat untuk bahan
                        pembuat kawat listrik mengingat tembaga merupakan penghantar panas yang

                        baik.
                   6)  Timah merupakan bahan tambang logam yang bermanfaat sebagai pelindung
                        kabel listrik, pipa air minum, dan peralatan rumah tangga.



                                                               27                                  Rangkuman Tema 6 Kelas 4
   22   23   24   25   26   27   28   29   30   31   32