Page 7 - Microsoft Word - 12.PKN
P. 7

Standar kompetensi
                  Menganalisis Budaya Demokrasi menuju masyarakat madani
                  Kompetensi Dasar
                  1. Mendeskripsikan pengertian dan prinsip budaya demokrasi
                  2. Mengidentifikasi cirri-ciri masyarakat madani
                  3. Menganalisis pelaksanaan demokrasi di Indonesia sejak Orde Lama, Orde Baru, dan prinsip
                     Reformasi
                  4. Menampilkan perilaku budaya demokrasi dalam kehidupan sehari-hari

                  Pertemuan Ke 3
                  Materi Pembelajaran :
                  Budaya Demokrasi
                  3. Pelaksanaan Demokrasi di Indonesia Sejak Orde Lama, Orde Baru, dan Reformasi

                  C. Pelaksanaan Demokrasi di Indonesia Sejak Orde Lama, Orde Baru, dan Reformasi
                         Demokrasi di Indonesia didasari padanilai-nilai yang terkandung didalam Pancasila.
                      1. Prinsip Demokrasi Pancasila
                         Prinsip demokrasi pancasila yang terkandung didalam sila kempat mengandung arti sebagai
                         berikut :
                         a. Prinsip pemerintahan yang berdasarkan konstitusi
                         b. Adanya pemilu yang berkesinambungan
                         c. Adanya peran kelompok-kelompok kepentingan
                         d. Menghargai HAM dan melindungi Hak minoritas
                      2. Penerapan Demokrasi di Indonesia
                         Pelaksanaan demokrasi diindonesia dilatar belakangi oleh situasi politik yang berkembang
                         dalam pemerintahan.Pelaksanaan demokrasi di Indonesia dapat diklasifikasikan berdasarkan
                         periodelisasinya yaitu sebagai berikut :
                         a. Periode1945 – 1949 dengan UUD1945, berlaku demokrasi liberal dengan system
                             pemerintahan parlementer
                         b. Peeiode 1949 – 1950dengan konstitusi RIS berlaku demokrasi liberal
                         c. Periode 1950 – 1959 dengan UUDS 1950 berlaku sistemdemokrasi liberal dengan multi
                             partai dan system pemerintahan parlementer
                         d. Periode 1959- 1966 dengan UUD 1945 berlaku demokrasi terpimpin
                         e. Periode 1966 – 1998 dengan UUD 1945 berlaku demokrasi pancasila menurut tafsir
                             rezim yang berkuasa
                         f. Periode 1998 – sekarang dengan UUD 1945yang telah diamandemen berlaku demokrasi
                             pancasila,namun pada pelaksanaannya condong pada demokrasi liberal.

                   Tugas Individu
                     Sebutkan kandungan arti yang tertuang dalam sila keempat Pancasila mengenai prinsip
                     demokrasi Pancasila
                     Laporkan lewat email : sri.plpg@gmail.com



























                                                                                                               360
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12