Page 31 - JANUARY PRAYOGI_A1F017037_PRODUK AKHIR-Neat
P. 31

Rangkuman



                      1.  Koloid merupakan campuran dengan ukuran partikel berkisar antara 1 nm-100

                         nm. Jadi, koloid tergolong campuran heterogen dan merupakan sistem dua fase,
                         yaitu fase pendispersi (pelarut) dan terdispersi (terlarut).

                      2.  Sistem  koloid  dapat  dikelompokkan  menjadi  delapan  kelompok  berdasarkan

                         pada jenis fase terdispersi dan pendispersinya yaitu aerosol, sol, emulsi, dan buih
                      3.  Macam-macam sifat koloid yaitu efek tyndall, gerak brown, muatan koloid, koloid

                         pelindung, dan dialisis
                      4.  Efek tyndall adalah penghamburan berkas cahaya oleh partikel-partikel koloid.

                      5.  Gerak brown adalah gerak partikel koloid yang terus-menerus dengan gerakan

                         patah-patah (gerak zig-zag).
                      6.  Koloid pelindung terjadi apabila ada penambahan koloid lain untuk menstabilkan

                         suatu koloid

                      7.  Koloid liofil terjadi apabila terdapat gaya tarik-menarik yang cukup besar antara
                         zat terdispersi dengan mediumnya

                      8.  Koloid  liofob  terjadi  apabila  gaya  tarik-menarik  antara  zat  terdispersi  dengan
                         mediumnya cukup lemah.

                      9.  Pembuatan koloid dengan cara kondesasi, yaitu partikel larutan sejati (molekul

                         atau ion) bergabung menjadi partikel koloid.
                      10. Pembuatan  koloid  dengan  cara  dispersi,  yaitu  partikel  kasar  dipecah  menjadi

                         partikel koloid.

                      11.  Asbut adalah suatu bentuk pencemaran yang merupakan sistem koloid
























                                                                                                          24
   26   27   28   29   30   31   32   33   34   35   36