Page 27 - E-modul IPA Terpadu Berbasis Etnosains Menggunakan Flipbook Tema Terasi Udang Rebon
P. 27
Pada pembuatan terasi dengan skala besar dibentuk balok dengan massa 1 kg
kemudian dibungkus dengan menggunakan plastik transparan dan disatukan dalam
kardus untuk dilakukan pemasaran ke luar daerah.
Bagaimana pendapat kalian terkait pengggunaan kemasan plastik pada
terasi?
Tahukah kalian, dengan penggunaan plastik akan menyebabkan limbah
plastik dan ternyata tidak ramah lingkungan loh. Hal tersebut karena plastik
tidak mudah terurai sehingga akan menyebabkan bahaya pencemaran
lingkungan terhadap kesehatan manusia.
Apakah kalian pernah membeli terasi di pasar maupun toko?
Terasi yang sudah dibuat, kemudian dijual dengan harga 60.000/kg.
Tentunya pembuat terasi memperoleh keuntungan dari hasil jual
produk terasi. Tapi tidak dapat dihindari bisa jadi juga akan
mendapatkan kerugian apabila terasi tidak laku. Dan hal ini berkaitan
dengan aritmatika sosial terkait keuntungan dan kerugian. Yuk
dipelajari lebih lanjut lagi di pembahasan!
23