Page 54 - MODUL (PERANGKAT)
P. 54
Parasit adalah makhluk Detrivor adalah hewan yang
hidup yang menempel memakan hancuran atau
dan memperoleh serpihan organisme.
makanan dari tubuh Contohnya, rayap, cacing
inangnya. Parasit ada tanah, dan kutu karpet.
yang mikroorganisme Rayap memakan hancuran
dan makroorganisme. kayu, cacing tanah memakan
Serta dapat dibedakan menjadi endoparasit (hidup di hancuran tumbuhan, sedangkan kutu karpet memakan
dalam tubuh) dan ektoparasit (hidup di luar tubuh). serpihan kulit ari manusia yang jatuh di karpet.
Aliran Energi dalam Ekosistem
Dari Bio-Think di atas, tampak bahwa B. tabaci merupakan organisme yang
mengonsumsi tumbuh-tumbuhan (kedelai). Sebenarnya, B. tabaci tersebut
mengonsumsi senyawa yang tersusun atas unsur karbon, nitrogen, dan unsur lain
yang terkandung dalam tanaman kedelai.
Tanaman kedelai menduduki peran produsen, sementara B. tabaci dan
organisme lain yang memakannya menduduki posisi konsumen. Unsur yang
terkandung dalam kedelai akan mengalir melalui tingkatan-tingkatan dalam
ekosistem, dimulai dari produsen hingga konsumen. Akan tetapi, melalui proses ini
unsur tersebut akan didaur ulang sebab pada tingkatan konsumen terakhir akan
melalui proses penguraian sehingga unsur kembali ke tanah untuk digunakan
kembali oleh tanaman.
Ketika B. tabaci memakan tanaman kedelai, maka B. tabaci akan
memperoleh energi dan energi tersebut akan diserap kembali oleh organisme yang
memakannya. Akan tetapi tidak semua energi tersebut dapat diserap secara
keseluruhan oleh B. tabaci. Begitu pula dengan energi yang diserap oleh organisme
pemakan B. tabaci.
Bagaimanakah sebenarnya aliran energi dalam ekosistem? Pada
pembelajaran sebelumnya, Anda sudah memahami tentang prinsip memakan dan
dimakan, serta simbiosis yang menjelaskan tentang bagaimana organisme
berinteraksi. Melalui interaksi ini, kita dapat memodelkan bagaimana aliran energi
itu berlangsung. Model yang paling sederhana dari interaksi ini disebut dengan
rantai makanan.
44 E-MODUL BERBASIS PROBLEM-BASED LEARNING