Page 19 - E-MODUL BERBASIS TELEGRAM INTERAKTIF MATERI INTERPRETASI CITRA DALAM PENGINDERAAN JAUH
P. 19

6.)  Bayangan


                       Sifat  bayangan  adalah  menyembunyikan  detai  atau  objek  yang  berada  di  daerah  yang

                  gelap. Gejala atau objek  daerah bayangan tidak tampak sama sekali atau juga samar-samar
                  terlihat. Bayangan (shadow) juga dapat membantu proses interpretasi karena dapat digunakan

                  untuk memperkirakan profil dan ketinggian relative suatu objek. Sebaliknya, bayangan juga
                  dapat mengurangi atau menghilangkan kenampakan objek yang terletak di dalam bayangan.

                  Bayangan berguna pada analisis dan interpretasi citra RADAR.



                  7.)  Site, Situasi, Asosiasi


                       Karakteristik site, situasi, dan asosiasi sangat penting dalam identifikasi suatu objek di
                  dalam citra. Site memiliki karakteristik fisik atau sosio-ekonomi yang unik. Karakteristik fisik

                  seperti  ketinggian,  kemiringan,  aspect,  dan  jenis  penutupan  lahan.  Karakteristik  sosio-

                  ekonomi mencakup harga tanah, ketersediaan air, dll. Situs dikelompokan ke dalam kerumitan
                  yang lebih tinggi bersama-sama dengan asosiasi. Situs dapat diartikan kaitan objek dangan

                  lingkungan sekitar. Asosiasi diartikan keterkaitan obyek satu dengan yang lain. Sehingga dari
                  keterkaitan suatu obyek pada citra serong merupakan petunjuk bagai objek lain

























                                                             11
   14   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24