Page 27 - BAHAN AJAR GABUNGAN R_Neat
P. 27

Bahan Ajar IPA Berbasis TIK Terintegrasi Model Learning Cycle 5E



                    3)  Tulang Berdasarkan Letak

                          Rangka  tubuh  manusia  terdiri  atas  tulang-tulang  yang  saling
                    berhubungan.  Berdasarkan  letaknya,  tulang  penyusun  kerangka  tubuh

                    manusia  dapat  dikelompokkan  menjadi  tiga  bagian,  yaitu  tulang  tengkorak,

                    tulang anggota badan dan tulang anggota gerak.

                    a)  Tulang Tengkorak

                          Tulang  tengkorak  merupakan  tulang  pembentuk  kepala.  Tulang-tulang
                    tengkorak sebagian besar disusun tulang yang berbentuk pipih yang menyatu

                    membentuk  dinding  yang  mengelilingi  suatu  rongga.  Tulang  tengkorak

                    tersusun dari 23 tulang yang terbagi menjadi dua kelompok, yaitu: tengkorak

                    bagian muka (wajah) dan tulang tengkorak bagian kepala (tempurung kepala).

                    Pada  tulang  muka,  hanya  tulang  rahang  bawah  yang  dapat  digerakkan
                    terhadap tulang rahang atas, yaitu pada saat mengunyah atau berbicara.

                        (1) Tulang tengkorak bagian muka terdiri atas:

                           (a)  tulang rahang atas              (2 buah)

                           (b)  tulang rahang bawah             (2 buah)

                           (c)  tulang langit-langit            (2 buah)
                           (d)  tulang hidung                   (2 buah)

                           (e)  tulang pipi                     (2 buah)

                           (f)  tulang mata                     (2 buah)

                           (g)  tulang pangkal lidah            (1 buah)

                        (2) Tulang tengkorak bagian kepala (tempurung kepala) terdiri atas:

                           (a)  tulang kepala belakang          (1 buah)

                           (b)  tulang ubun-ubun                (2 buah)

                           (c)  tulang dahi                     (1 buah)

                           (d)  tulang baji                     (2 buah)
                           (e)  tulang pelipis                  (2 buah)

                           (f)  tulang tapis                    (2 buah)


                          Agar lebih jelas, perhatikan Gambar 1.9 berikut!



                       estiapriliausman@gmail.com            Program Studi Magister Pendidikan Fisika

                                                          12
   22   23   24   25   26   27   28   29   30   31   32