Page 31 - BAHAN AJAR GABUNGAN R_Neat
P. 31
Bahan Ajar IPA Berbasis TIK Terintegrasi Model Learning Cycle 5E
rangka apendikular (anggota gerak). Tulang anggota gerak bagian atas
tersusun dari 60 tulang, yaitu: 2 tulang lengan atas (humerus), 2 tulang
pengumpil (radius), 2 tulang hasta (ulna), 16 tulang pergelangan tangan
(karpal), 10 tulang telapak tangan (metakarpal) dan 28 tulang ruas jari-jari
tangan (falangus).
(2) Tulang Anggota Gerak Bagian Bawah
Anggota gerak bagian bawah disebut juga tulang kaki. Selain anggota
gerak atas, anggota gerak bagian bawah juga termasuk kedalam rangka
apendikular (anggota gerak). Anggota gerak bagian bawah atau kaki
tersusun atas 60 tulang yang terdiri atas: 2 adalah tulang paha (femur), 2
tulang tempurung lutut (patela), 2 tulang betis (fibula), 2 tulang kering
(tibia), 14 tulang pergelangan kaki (tarsal), 10 tulang telapak kaki
(metatarsal) dan 28 tulang ruas jari kaki (falangus).
Gambar 1.14. Tulang Angota Gerak
(Sumber: Google Seacrh)
estiapriliausman@gmail.com Program Studi Magister Pendidikan Fisika
16