Page 41 - Sistem Organisasi Kehidupan Tingkat Sel
P. 41
Ilmu Pengetahuan Alam Kelas VII
STEP 2
Problem Statement (Mengiden fikasi Masalah)
Kalian sudah mempelajari dan menyelesaikan Step 1 yaitu S mula on (Menerima Rangsang).
Tahap selanjutnya yang akan kalian pelajari adalah Step 2 yaitu Problem Statement (Mengiden fikasi
Masalah). Untuk mengetahui lebih lanjut terkait sistem organisasi kehidupan di dalam sel, mari
mempelajari dan menyelesaikan Step 2 agar bisa belajar dengan maksimal dan bisa melanjutkan ke step
berikutnya
Ayo Menonton!
Silahkan menonton video tentang tentang transformasi energi dalam sel dan metabolisme sel di
bawah ini!
h ps://youtu.be/nwrA1AcvVtw
Sel merupakan makhluk hidup yang berperan pen ng dalam keberlangsungan kehidupan suatu
organisme. Di dalam sel terjadi input, proses, dan output nutrisi yang diperlukan tubuh makhluk hidup
untuk berak vitas yang melipu transformasi energi dalam sel. Transformasi energi merupakan proses
perubahan energi dari satu bentuk ke bentuk lainnya. Pada makhluk hidup heterotrof, energinya
bersumber dari makanan yang dikonsumsi. Karena proses transformasi energi dalam sel ini kebanyakan
dipengaruhi oleh energi dari cahaya matahari. Energi tersebut dimanfaatkan oleh tumbuhan untuk
berak vitas (tumbuh dan berkembang) dan dimanfaatkan makhluk hidup lainnya yang mengonsumsi
tumbuhan tersebut. Tidak hanya transformasi sel saja yang terjadi di dalam sel makhluk hidup melainkan
juga terjadi metabolisme sel. Melalui proses metabolisme sel, maka kandungan nutrisi yang dikonsumsi
(input) akan mengalami transformasi energi, seper kandungan protein diubah menjadi asam amino,
lemak diubah menjadi asam lemak, dan karbohidrat diubah menjadi gula sederhana (glukosa). Selanjutnya
setelah energi tersebut diproses dalam sel maka tubuh akan menggunakan gula, asam amino, dan asam
lemak sebagai sumber energi untuk melakukan ak vitas.
Sistem Organisasi Kehidupan Tingkat Sel 30