Page 159 - THE SECRET TO GOVERNMENT RESTORATION-New_Neat
P. 159
pembesar dan tuan, maka jadilah pelayan yang
melayani rakyat dengan seluruh jiwa dan raga.
Papan, kayu atau balok dan paku semuanya
memiliki kepentingan yang sama dengan bahan-bahan
sebelumnya, hanya saja yang menjadi perbedaan
mendasar terletak pada fungsi dan sifat dasar yang lebih
kuat dan atau kurang kuat. Namun demikian, tetap
semuanya dibutuhkan dalam hal pembangunan sebuah
bangunan. Sementara atap merupakan penutup atau
kepala dari bangunan itu. Tanpa atap maka dengan
mudah hujan dan terik matahari masuk dalam sebuah
bangunan. Rasanya tidak akan nyaman jika berada
dalam satu rumah yang tidak memiliki atap.
Demikianlah fungsi dari Pemerintahan yang dijalankan,
setiap elemen yang ada dalam Pemerintahan seharusnya
menjadi kepala dan sekaligus menaungi seluruh badan
bangunan agar rakyat merasa nyaman tinggal dalam
rumah Negara anda. Pemerintahan sesungguhnya
menjadi pelindung yang menaungi rakyat dari hujan dan
teriknya matahari. Dengan adanya Pemerintahan, rakyat
seharusnya merasa nyaman dan aman dalam naungan
Pemerintah, bukan sebaliknya. Anda sebagai kepala
Pemerintahan dan sebagai pejabat Pemerintahan
merupakan kepala rumah tangga yang baik yang
mengasihi istri dan anaknya – rakyatnya - dengan
sepenuh hati. Selain dari Pemerintah itu sendiri, ada atap
yang lain yang ada dalam Pemerintahan yang dapat
menjadi penaung rakyat dan termasuk Pemerintah itu
151

