Page 93 - PKN KELAS 6 SD
P. 93
5. Sekretariat ASEAN berkedudukan di Jakarta, Indonesia, dan dibentuk
pada tanggal 7 Juni 1976.
6. Lambang ASEAN memiliki empat warna:
- Warna biru menggambarkan kedamaian dan kestabilan
- Warna merah menggambarkan keberanian dan kedinamisan
- Warna putih menggambarkan kesucian
- Warna kuning menggambarkan kemakmuran
7. Peran Indonesia dalam lingkungan:
- Mempelopori berdirinya ASEAN
- Perantara perundingan damai
- Memberikan fasilitas pengungsi
- Usulan membentuk komunitas keamanan
- Pengiriman pasukan perdamaian ke Kamboja
Refleksi
Setiap negara termasuk Indonesia tidak dapat hidup sendiri tanpa
mengadakan hubungan kerja sama dengan negara lain. Hal ini sebagai upaya
untuk memenuhi kebutuhan negara yang belum dapat dipenuhi sendiri.
Seperti halnya negara, kita juga tidak dapat hidup sendiri tanpa bantuan
dan kerja sama dengan orang lain. Karena kita tidak mungkin dapat
mencukupi kebutuhan sendiri tanpa bantuan dan kerja sama dengan orang
lain.
82 Pendidikan Kewarganegaraan Kelas 6 SD