Page 95 - PKN KELAS 6 SD
P. 95

11. Penyelesaian konflik antarnegara di kawasan ASEAN sebaiknya
                   diselesaikan melalui cara ….
                   a. kekerasan                       c. damai
                   b. pemaksaan                       d. peperangan
              12. Asean Free Trade Area merupakan bentuk kerja sama untuk menciptakan
                   kawasan ….
                   a. perdagangan bebas               c. bebas narkoba
                   b. transportasi bebas              d. pergaulan bebas
              13. Negara di Asia Tenggara yang menjadi anggota ASEAN yang kesepuluh
                   adalah ….
                   a. Filipina                        c. Malaysia
                   b. Thailand                        d. Kamboja
              14. Meningkatkan perdamaian dan stabilitas regional merupakan isi dari ….
                   a. Tujuan ASEAN                    c. Deklarasi Bangkok
                   b. Lambang ASEAN                   d. Pendorong Perbara
              15. Anggota ASEAN urutan ketujuh yang masuk pada tahun 1995 adalah negara
                   ….
                   a. Laos                            c. Vietnam
                   b. Myanmar                         d. Kamboja

              II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan jelas dan tepat.

              1.   KTT ASEAN pertama dilaksanakan di negara ….
              2.   Setiap negara anggota ASEAN dilarang membuat senjata ….
              3.   Kesepakatan Komunitas Keamanan ASEAN ditandatangani di kota ….
              4.   Anggota ASEAN yang wilayah negaranya paling luas adalah ….
              5.   Tokoh negara Thailand yang ikut menandatangani Deklarasi Bangkok adalah
                   ….
              6.   Negara Malaysia berbentuk ….
              7.   Brunei Darussalam masuk anggota ASEAN urutan ….
              8.   Warna biru dalam lambang ASEAN menggambarkan ....
              9.   Peran Indonesia sebagai penengah yakni dalam konflik di ….
              10. Kerja sama militer untuk menciptakan stabilitas ….

              III. Jawablah pertanyaan dibawah  ini dengan singkat dan tepat.

              1.   Sebutkan bentuk kerja sama bidang ekonomi 3 saja!
              2.   Jelaskan pengertian politik bebas dan aktif!
              3.   Sebutkan dua tokoh Indonesia yang pernah menjabat sebagai Sekretaris
                   Jenderal ASEAN!
              4.   Sebutkan tiga bagian dari lambang ASEAN!
              5.   Sebutkan negara-negara anggota ASEAN!






                84                                       Pendidikan Kewarganegaraan Kelas 6 SD
   90   91   92   93   94   95   96   97   98   99   100