Page 12 - Modul Mengelola Induk Ikan1
P. 12
BAB I
MENYIAPKAN PERALATAN, WADAH DAN MEDIA PEMELIHARAAN
A. Pengetahuan yang diperlukan dalam Menyiapkan peralatan, wadah dan media
pemeliharaan induk
Pengetahuan yang diperlukan dalam mempersiapkan peralatan, wadah dan media yang
akan digunakan untuk dalam pemeliharaan induk yang harus dipahami adalah :
1. Jenis-jenis peralatan, wadah dan media pemeliharaan induk
2. Cara menyiapkan peralatan, wadah dan media pemeliharaan induk
1. Jenis-jenis Peralatan, Wadah dan Media Pemeliharaan
Peralatan, wadah dan media pemeliharaan induk ikan air payau dan laut ada beberapa
jenis yang pemilihannya sangat bergantung kepada sistem teknologi yang diterapkan dalam
melakukan usaha budidaya ikan dan jenis ikan yang akan dipelihara. Sistem teknologi dalam
membudidayakan ikan atau memelihara induk ikan dapat dikelompokkan menjadi tiga yaitu
teknologi ekstensif atau tradisional, teknologi semi intensif dan teknologi intensif. Untuk
memperoleh hasil produktifitas yang kontinue dan sesuai target produksi para pembudidaya
ikan saat ini lebih sering menggunakan teknologi intensif yaitu meningkatkan produktivitas
hasil dengan meningkatkan hasil persatuan luas dengan melakukan manipulasi terhadap faktor
internal dan eksternal. Sedangkan jenis-jenis ikan air payau dan laut yang banyak diminati
oleh masyarakat dan sudah dilakukan produksi secara massal antara lain adalah ikan kerapu,
ikan kakap, ikan beronang, ikan bandeng, udang windu, udang vanname dan lain-lain.
Peralatan yang dipergunakan untuk melakukan pemeliharaan induk beberapa jenis ikan
air tawar tersebut antara lain adalah:
a. Peralatan kualitas air antara lain adalah DO meter, pH meter, termometer, secchi disk,
water quality test kit.
b. Peralatan lapangan antara lain adalah ember, baskom, saringan, serok/seser, waring,
hapa penampung induk, kantong plastik untuk membawa induk dan timbangan untuk
mengukur berat induk, ancho dan penggaris.
Modul Mengelola Induk Ikan 5