Page 16 - Modul Integritas, Narkoba & PUG_Draft
P. 16
Modul Peningkatan Integritas, Pencegahan Bahaya Narkoba 2019
dan Pengarusutamaan Gender
Bahasa Indonesia (KBBI) integritas dapat diartikan mutu, sifat
atau keadaan yang menunjukkan kesatuan yang utuh
sehingga memiliki potensi dan kemampuan yang
memancarkan kewibawaan. Selain itu menurut KBBI
integritas dapat juga diartikan sebagai kejujuran.
Integritas adalah keselarasan antara pikiran, perkataan, perbuatan
dengan nilai-nilai/hukum/norma/aturan yang berlaku serta tidak
menyalahgunakan wewenang serta pro aktif dalam upaya pencegahan
dan pemberantasan korupsi, kolusi dan nepotisme serta tidak
melibatkan diri dalam perbuatan tercela.
Berdasarkan Permen PUPR No.26 Tahun 2017 tentang
Panduan Pembangunan Budaya Integritas di Kementerian
PUPR, dijelaskan bahwa pembangunan budaya integritas
merupakan cara yang strategis dalam pencegahan KKN
(Korupsi, Kolusi dan Nepotisme). Dalam rangka pelaksanaan
cita- cita bangsa dan mewujudkan tujuan negara
sebagaimana tercantum dalam pembukaan Undang-undang
Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, perlu dibangun
aparatur sipil negara yang memiliki itegritas, profesional,
visioner, netral dan bebas dari praktik KKN.
2.3 Prinsip Integritas Publik
Dalam pelaksanaan pembangunan, perlu memperhatikan 7
prinsip integritas publik :
a. bertindak sesuai dengan prinsip legitimasi kekuasaan;
b. Menghargai hasil dari proses yang sah secara hukum dan
pertimbangan professional;
Pusdiklat Manajemen dan Pengembangan Jabatan Fungsional 9