Page 61 - Kelompok 4 _Modul
P. 61
Modul 2
Interaksi Antarnegara-negara ASEAN
Deskripsi Mata Pelajaran
Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial bertujuan dalam pemberian
wawasan terkait berbagai gejala sosial, wawasan tersebut diperuntukan pada
siswa SMP/MTs. Ilmu Pengetahuan Sosial juga memuat ilmu geografi sebagai
landasa dari pembahasan mengenai apa saja aspek di bidang sejarah,
ekonomi, dan sosiologi. Jenjang fokus pada mata pelajaran IPS ini adalah kelas
VII yang cakupan pembahasannya adalah ASEAN.
Dengan demikian, modul ini akan memuat disiplin ilmu dari mata
pelajaran IPS yaitu sejarah dan sosiologi dengan tema Interaksi Antarnegara-
negara ASEAN. Materi yang dibahas akan tetap berfokus pada Indonesia
sebagai pusat pandangan sehingga pengenalan negara-negara di ASEAN
tidak menekankan kahian negara-negara asing melainkan pada bagaimana
hubungan Indonesia dengan negara-negara tersebut dan pengaruhnya pada
pembangunan nasional.
Deskripsi Singkat Modul
Pada modul ini Materi yang akan dibahas tidak terlepas pada kehidupan
sehari-hari, di mana hal tersebut akan berkaitan erat dengan kondisi yang ada
pada kehidupan bangsa Indonesia. Kondisi negara juga memengaruhi
kehidupan masyaraktnya di bidang politik, ekonomi, sosial, budaya, dan
pendidikan baik regional maupun internasional. Materi di modul ini di bagi
menjadi dua bagian, yaitu faktor penghambat dan pendorong kerjasama dan
bentuk-bentuk kerjasama antarnegara-negara ASEAN.
54