Page 122 - Toponim sulawesi.indd
P. 122
108 Jaringan Maritim Indonesia: Sejarah Toponim Kota Pantai di Sulawesi
Makna warna dalam lambang
1. Biru Laut : Simbol ketenteraman, kebahagiaan, kesetiaan, kehormatan,
keluhuran dan simbol Kota Bitung sebagai Kota Pelabuhan.
2. Kuning : Simbol kemakmuran, kejayaan dan kemurnian dalam
melaksanakan tanggung jawab dan kewajibannya terhadap Bangsa dan
Negara.
3. Hijau : Simbol kesuburan alam senagai potensi kehidupan masyarakatnya
dalam mendukung pembangunan
4. Perak : Simbol kejayaan dan kemegahan daerahnya.
5. Putih : Simbol kesucian hati, citra yang bersih dalam menjalankan tugas.
6. Merah : Simbol keberanian dan jiwa perwira untuk membela Bangsa
dan Negara.
7. Hitam : Simbol sifat persatuan dan kesatuan
Mengamati lambang daerah kota Bitung, dari lambang itu sudah
terlihat potensi kekayaan sumberdaya alamiah yang terdapat pada kota
Bitung. Lambang ini menunjukkan bahwa kekuatan ekonomi kota Bitung
banyak tergantung pada perikanan dan sumberdaya lainnya yang dikespor
dari pelabuhan Bitung. Kehadiran pelabuhan telah mendorong kemajuan
kota Bitung dalam berbagai dimensi. Bitung disebut sebagai kota 5 dimensi,
yakni kota pelabuhan, kota pariwisata, kota perikanan, kota perdagangan
dan kota industri. Potensi industri inilah yang saling mengikat dan terintegrasi
dengan potensi lainnya, pariwisata dan perdagangan yang menjadikan Bitung
sebagai salah satu Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Indonesia.