Page 67 - E-MODUL SEJARAH LOKAL SITUS WONOSUKO SEBAGAI PENINGGALAN MEGALITIK DI BONDOWOSO
P. 67

@2022, Pendidikan Sejarah, Universitas Jember


               2. Dolmen

                                                                 Dolmen merupakan meja batu berkaki men-
                                                           hir, yang berfungsi sebagai tempat saji dan pemu-

                                                           jaan nenek moyang dan adakalanya di bawah Dol-

                                                           men  terdapat  kuburan  (Soekmono,  1981:72).
                                                           Selain dolmen dikenal juga kubur dolmen. Kubur

                                                           dolmen  (dolmen  semu)  digunakan  sebagai  sarana
                                                           penguburan dan tidak berfungsi sebagai pemujaan

                                                           (Hidayat,  2007:  20).  Dolmen  yang  ada  di
                                                           Bondowoso diyakini berfugsi sebagai tempat sesa-


                  Sumber: Dokumentasi observasi lapangan   jen  dan  merrupakan  dolmen  semu,  yaitu  dolmen
                    Gambar 40: Dolmen, Dusun Moncek,       yang memiliki  fusngsi  sebagai  penguburan tradisi
                      Desa Wonosuko, Kec. Tamanan
                                                           megalitik (PIMB, 2019).

                      Fungsi kubur dolmen sebagai wadah kubur dibuktikan oleh Willems dalam ekskavasinya
                 di Situs Pakauman, Kecamatan Grujugan (Bondowoso) pada tahun 1938. Menurut Kusumawati

                 dan Sukendar (2003) fungsi kubur dolmen sebagai wadah kubur diduga merupakan perkem-
                 bangan lebih lanjut dari fungsi generik dolmen sebagai sarana meletakkan sesaji dalam ritus

                 pemujaan nenek moyang (Swastika, 2020: 128). Berdasarkan observasi lapangan dolmen yang

                 ditemukan di Situs Wonosuko tedapat 4 buah.

                3. Menhir

                      Menhir  dianggap  sebagai  medium  penghormatan,  menampung  kedatangan  roh,  dan
                 sekaligus menjadi lambang orang-orang yang diperingati (Soejono & Leirisa, 2019: 255). Di

                 dalam hal penempatannya, menhir dapat berdiri sendiri (tunggal) Menhir semacam ini biasanya
                 menandakan  sebagai  pusat  kampung  atau  batas  kampung,  seperti  tubu  musu  (menhir  pusat

                 kampung) dan tubu (menhir batas kampung) yang ada di Ende. (Prasetyo, 2015: 117-118).














                           E-modul Berbasis Discovery Learning                                                  54
   62   63   64   65   66   67   68   69   70   71   72