Page 234 - Ebook_Toponim Jogja-
P. 234

216         Toponim Kota Yogyakarta                                                                  Sumber: Survei tahun 2019













































               Suasana Kampung
                Mangunnegaran





                             4. Kampung Suryoputran


                             Kampung Suryoputran merupakan salah satu kampung yang terdapat di jeron benteng.
                             Nama Kampung Suryoputran diambil dari nama putra Sri Sultan Hamengku Buwono
                             VI dengan garwa BRAy Retnoningdiah, yang bernama GPH Suryoputra. Dahulu di
                             kampung  ini terdapat sebuah kediaman  GPH Suryaputra  beserta keluarganya yang
                             disebut  Ndalem Suryoputran. Oleh karena itu, daerah di sekitarnya disebut dengan
                             Kampung Suryoputran. Selain istilah Suryoputran, rupanya wilayah di seputar ndalem
                             ini kadang kala disebut juga dengan Ngadikusuman. Pada mulanya kampung ini hanya
                             menjadi tempat tinggal GPH Suryoputra dan beberapa abdi dalem keraton. Akan tetapi
                             seiring berkembangnya zaman, kampung ini kemudian menjadi sebuah kampung yang
                             ditinggali oleh masyarakat umum pendatang. Sehingga perkembangan dari masa ke
                             masa, pada akhirnya membuat Kampung Suryoputran menjadi padat.
   229   230   231   232   233   234   235   236   237   238   239