Page 132 - eModul IPA
P. 132

SISTEM EKSKRESI






                                Lapisan ini disebut juga sebagai lapisan barrier yang terletak di bawah

                                lapisan  tanduk  yang  menghubungkan  stratum  korneum  dengan

                                stratum granulosum. Stratum Lucidum terdiri atas protoplasma sel-sel

                                berwarna jerih yang kecil-kecil, tipis, dan bersifat translusen sehingga

                                tembus cahaya. Stratum Lucidum dapat terlihat dengan jelas di telapak
                                tangan dan kaki. Di lapisan inilah proses keratinisasi dimulai.

                                Stratum granulosum

                                Stratum granulosum merupakan lapisan epidermis kulit yang tersusun

                                atas  keratinosit  yang  bermigrasi  dari  lapisan  spinosum.  Keratinosit

                                mengandung  keratohyalin  yang  berfungsi  untuk  mengikat  filamen
                                keratin.

                                Stratum spinosum

                                Lapisan  ini  terdiri  atas  keratinosit  polyhedral  yang  aktif  dalam

                                mensintetis protein fibrilar  yang dikenal dengan cytokeratin. Stratum

                                spinosum  merupakan lapisan  epidermis  yang  terletak  antara  stratum
                                granulosum dan stratum basal.

                                Stratum germinativum

                                Stratum ini terdiri dari sel-sel keratinosit basal batang yang dianggap

                                sebagaii  sel  induk  epidermis.  Ini  merupakan  lapisan  epidermis  yang

                                paling bawah. Beberapa jenis sel yang bisa ditemukan dalam stratum
                                ini  antara  lain  adalah  sel  melanosit  (yaitu  sel  yang  menghasilkan

                                pigmen),  sel  langerhans  (yaitu  sel  kekebalan  tubuh),  sel  merkel

                                (sentuhan reseptor).

                         -  Dermis

                              Lapisan ini lebih tebal daripada lapisan epidermis, yaitu sekitar 2,5 mm.
                              Dermis merupakan lapisan kulit yang berada di bawah lapisan epidermis

                              yang  keduanya  terhubung  oleh  suatu  membran  yang  dinamakan

                              membran  basal.  Dermis  tersusun  atas  beberapa  komponen  struktural

                              seperti  kolagen  (sejenis  protein  yang  menyumbang  sekitar  30%  dari

                              keseluruhan protein dalam tubuh), serat elastis, dan matrix ekstrafibrillar,
                              yaitu zat ekstraseluler yang terdiri dari glukosaminoglikan, proteoglikan,

                              serta glikoprotein. Selain komponen tersebut, dalam lapisan dermis juga

                              memiliki  mechanoreceptor  yang  berfungsi  untuk  memberikan  rasa

                              sentuhan.



                                                                                                            131
   127   128   129   130   131   132   133   134   135   136   137