Page 58 - PANDUAN KMM DAN TATA KELOLA M...
P. 58

lingkungan,  dengan  mengoptimalkan  potensi
                  zakat infak shodaqoh yang dikelola LAZISMU.
              3.  Sarana pengokoh ukhuwwah Islamiyah
                  Masjid  Muhammadiyah  mampu  menjadi
                  inisiator  komunikasi  antar  masjid,  organisasi
                  masyarakat,    kelompok      kepentingan    dan
                  pemerintah  sehingga  terwujud  kehidupan
                  masyarakat yang lebih baik.
              4.  Sarana layanan dakwah
                  Masjid  Muhammadiyah  menjadi  media  untuk
                  pemberian  layanan  dakwah  dalam  berbagai
                  aspek, baik itu bil lisan, bil qalam, maupun bil
                  hal, dengan berbagai pendekatan dan metode,
                  seperti  pembinaan  baca  al-qur’an,  layanan
                  konsultasi,    kesehatan,    simpan      pinjem,
                  pembinaan mualaf, dan lain sebagainya.
              5.  Sarana pendidikan dan kaderisasi
                  Masjid  Muhammadiyah  menjadi  media  untuk
                  pendidikan  dan  kaderisasi  Persyarikatan
                  Muhammadiyah  bersinergi  dengan  Angkatan
                  Muda      Muhammadiyah         (AMM)       yang
                  memungkinkan  dikembangkan  di  masjid
                  tersebut.

          D.  FUNGSI MASJID MUHAMMADIYAH
                   Fungsi     masjid    Muhammadiyah        dapat
              dikembangkan sebagai berikut:
              1.  Tempat pelaksanaan ibadah
                  Masjid  Muhammadiyah  menjadi  tempat  yang
                  nyaman  untuk  menyelenggarakan  kegiatan
                  ibadah, khususnya ibadah sholat berjama’ah.
              2.  Tempat berdakwah



                                                                56
   53   54   55   56   57   58   59   60   61   62   63