Page 6 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 5 APRIL 2021
P. 6

Judul               Begini cara mencairkan BPJS Ketenagakerjaan program JHT via online
                Nama Media          kontan.co.id
                Newstrend           Jaminan Hari Tua
                Halaman/URL         https://keuangan.kontan.co.id/news/begini-cara-mencairkan-bpjs-
                                    ketenagakerjaan-program-jht-via-online
                Jurnalis            kompas.com
                Tanggal             2021-04-05 06:57:00
                Ukuran              0
                Warna               Warna
                AD Value            Rp 17.500.000
                News Value          Rp 52.500.000
                Kategori            Ditjen PHI & Jamsos
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Positif



              Ringkasan
              Bagi  Anda  yang  bertanya-tanya  bagaimana  cara  mencairkan  BPJS  Ketenagakerjaan  program
              Jaminan Hari Tua (JHT), tak usah bingung. Program JHT bisa dilakukan dengan melalui daring
              (BPJS Ketenagakerjaan online). Deputi Direktur Hubungan Masyarakat dan Antar Lembaga BP
              Jamsostek, Irvansyah Utoh Banja, menjelaskan klaim BPJS Ketenagakerjaan program JHT bisa
              diajukan melalui Lapak Asik BPJS Ketenagakerjaan.



              BEGINI CARA MENCAIRKAN BPJS KETENAGAKERJAAN PROGRAM JHT VIA ONLINE

              Bagi  Anda  yang  bertanya-tanya  bagaimana  cara  mencairkan  BPJS  Ketenagakerjaan  program
              Jaminan Hari Tua (JHT), tak usah bingung. Program JHT bisa dilakukan dengan melalui daring
              (BPJS Ketenagakerjaan online).

              Deputi Direktur Hubungan Masyarakat dan Antar Lembaga BP Jamsostek, Irvansyah Utoh Banja,
              menjelaskan klaim BPJS Ketenagakerjaan program JHT bisa diajukan melalui Lapak Asik BPJS
              Ketenagakerjaan.

              Lapak Asik BPJS Ketenagakerjaan adalah kependekan dari Layanan Tanpa Kontak Fisik. Alias
              prosedur cara mencairkan BPJS Ketenagakerjaan program JHT melalui jaringan internet tanpa
              perlu datang ke kantor cabang.
              Untuk  mencairkan  100%  dana  JHT  BPJS Ketenagakerjaan,  syarat  utamanya  adalah  pegawai
              yang bersangkutan sudah tidak bekerja lagi di perusahaan, baik karena diberhentikan atau resign
              atas keputusan sendiri.

              Tahap  pertama  klaim  BPJS  Ketenagakerjaan  JHT,  peserta  harus  menyiapkan  dokumen  yang
              dibutuhkan antara lain:  - Kartu peserta tenaga kerja asli dan foto copy.

              - Kartu Tanda Penduduk (KTP) asli dan foto copy.

              - Kartu Keluarga (KK) asli dan foto copy.

              -  Surat  keterangan  pemberhentian  bekerja  dari  perusahaan  atau  penetapan  dari  Pengadilan
              Hubungan Industrial.
                                                            5
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11