Page 234 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 28 SEPTEMBER 2020
P. 234
Sehari sebelumnya, KJRI Hong Kong juga menyelesaikan penanganan jenazah pekerja Indonesia
lainnya atas nama Sutrisni yang meninggal dunia ketika sedang menjalani perawatan medis di
rumah sakit setempat.
Sejak menerima informasi kematian dua orang pekerja Indonesia tersebut, KJRI langsung
berkoordinasi dengan otoritas setempat serta menginformasikan kepada keluarga almarhum di
Indonesia.
Upaya penanganan jenazah dimulai dari serangkaian koordinasi bersama pihak-pihak terkait di
Hong Kong, mulai dari kepolisian, rumah pemulasaraan jenazah hingga maskapai penerbangan.
"Ini kami lakukan untuk memperlancar pemeriksaan kepolisian agar mendapatkan izin
pengiriman jenazah sesuai ketentuan yang berlaku di Hong Kong," kata Konjen Ricky.
KJRI Hong Kong juga berkomunikasi dengan Direktorat Perlindungan WNI dan BHI Kementerian
Luar Negeri RI, Kementerian Ketenagakerjaan, dan Badan Perlindungan Pekerja Migran
Indonesia terkait pemulangan kedua jenazah pahlawan devisa itu.
233