Page 434 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 11 AGUSTUS 2020
P. 434

Sebelumnya, Pemerintah akan memberikan bantuan sebesar Rp 600 ribu per bulan bagi pekerja
              swasta untuk mengurangi dampak Pandemi Covid-19.
              Ketua Satuan Tugas Pemulihan Ekonomi Nasional PEN Budi Gunadi Sadikin mengatakan bahwa
              bantuan diberikan bagi pegawai bergaji di bawah Rp 5 juta per bulan, selain karyawan  BUMN
              dan Pegawai Negari Sipil.

              "Pegawai ini di luar  BUMN  dan Pegawai Negeri yang alhamdulillah sampai sekarang gajinya
              tidak dipotong," ujar Budi di Kantor Presiden, Jakarta, Jumat, (7/8/2020).

              Bantuan tersebut diberikan per bulan sebesar Rp 600 ribu, selama 4 bulan. Pemberian bantuan
              dilakukan dua tahap yakni tahap pertama di kuartal ke tiga, dan tahap ke dua di kuartal ke
              empat.

              "Bantuan  ini  akan  diberikan  langsung  ke  rekening  tenaga  kerja  yang  terdaftar  di  BPJS
              ketenagakerjaan,  cash  langsung  ke  rekening  tenaga  kerja  yang  terdaftar  di  BPJS
              ketenagakerjaan karena orang orang ini adalah orang orang yang belum di PHK, masih terbukti
              terdaftar di BPJS tenaga kerja," pungkasnya.

              Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul  Pemerintah Tambah Jumlah Penerima
              Program Subsidi Upah Pekerja Jadi 15,7 Juta Orang.




















































                                                           433
   429   430   431   432   433   434   435   436   437   438   439