Page 92 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 12 NOVEMBER 2020
P. 92
positive - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Kami upayakan dalam satu minggu bisa
diproses dua tahap (batch) langsung sehingga dapat segera diterima teman-teman pekerja atau
buruh untuk membantu daya beli dan konsumsi masyarakat
negative - Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan) Kami mendapat rekomendasi dari KPK bahwa
diperlukan adanya pemadanan data penerima BSU dengan data pajak yang ada di Direktorat
Jenderal Pajak. Oleh sebab itu, setelah pembayaran termin I selesai sekitar dua minggu lalu,
Kemenaker bersama BPJS Ketenagakerjaan saling berkoordinasi dengan DJP untuk melakukan
pemadanan data
Ringkasan
BLT Gelombang 2 untuk pekerja swasta gaji di bawah Rp 5 juta sudah mulai dicairkan sejak
Senin (9/11/2020).
Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah menjelaskan bahwa ada 2,1 juta lebih data penerima
BLT Gelombang 2 telah disalurkan ke Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN).
INI 5 FAKTA MENGENAI PENCAIRAN BLT GELOMBANG 2 PEKERJA SWASTA,
JUMLAH PENERIMA DIKABARKAN BERKURANG
BLT Gelombang 2 untuk pekerja swasta gaji di bawah Rp 5 juta sudah mulai dicairkan sejak
Senin (9/11/2020).
Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah menjelaskan bahwa ada 2,1 juta lebih data penerima
BLT Gelombang 2 telah disalurkan ke Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN).
Berikut update fakta tentang BLT Gelombang 2 dirangkum dari Kompas.com.
1. Jumlah penerima berkurang Memasuki pencairan BLT Gelombang 2, jumlah penerima
dikabarkan mengalami pengurangan.
Pengurangan penerima BLT pada Termin Kedua ini disampaikan oleh Sekretaris Jenderal
Kementerian Ketenagakerjaan Anwar Sanusi.
Mengenai berapa pengurangan ini, Anwar Sanusi enggan menyebutkan jumlah penerima yang
berkurang tersebut karena masih dalam tahap pembahasan antara Direktorat Jenderal Pajak
(DJP) Kementerian Keuangan dan BPJS Ketenagakerjaan.
Pembahasan itu difasilitasi oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai pemberi
rekomendasi evaluasi.
"Ada (jumlah pengurangan penerima subsidi gaji), tetapi saat ini sedang dilakukan konsolidasi
antara BPJS Ketenagakerjaan dan DJP.
Besok juga akan difasilitasi dengan KPK untuk mencari solusi," ujar Sanusi seperti dikutip dari
artikel Kompas.com berjudul "Kemenaker Sebut Jumlah Penerima Subsidi Gaji Berkurang, Ini
Sebabnya".
BLT Pekerja Swasta Mulai Dicairkan Sejak 9 November, Anda Belum Dapat? Bisa Jadi Ini
Penyebabnya
91