Page 2 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 16 OKTOBER 2020
P. 2
Newstrend Ketenagakerjaan
16 Oktober 2020
Berita Terbaru
120
100
80
Positif; 103
60
Negatif; 35
40
20
0
Positif Negatif
NEWSTREND
SAID IQBAL: BURUH MENOLAK TERLIBAT BAHAS
Judul :
ATURAN TURUNAN UU CIPTA KERJA
Sentimen : Positif
Ringkasan
Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal menegaskan,
pihaknya tidak akan terlibat dalam pembahasan aturan turunan UU Cipta Kerja. Sikap
ini sejalan dengan komitmen kaum buruh, yang hingga saat ini menolak Omnibus Law
UU Cipta Kerja, khususnya klaster ketenagakerjaan. Dia menyampaikan, ke depan aksi
penolakan omnibus law oleh buruh akan semakin membesar dan bergelombang.
Said menyatakan bahwa, tidak benar apa yang dikatakan DPR RI bahwa 80 persen
usulan buruh sudah diadopsi dalam UU Cipta Kerja. Ada empat langkah yang akan
dilakukan buruh dalam menolak UU Cipta Kerja. Pertama, akan mempersiapkan aksi
lanjutan secara terukur terarah dan konstitusional, baik di daerah maupun aksi secara
nasional.
1