Page 171 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 15 APRIL 2021
P. 171
"Surpres yang dikirim ke DPR 30 maret itu, itu kan sudah diterima DPR, disidang DPR dan telah
diambil keputusan, terkait penggabungan Kemenristek ke Kemendikbud." "Kenapa begitu,
banyak kerjadaan di Kemeristek yang seharusnya menjadi bidang Badan Riset dan Inovasi
Nasional (BRIN)" ujarnya, diberitakan Tribunnews.com, Rabu (14/4/2021).
Faktor kedua, yakni Menristek Bambang Brodjonegoro yang menyatakan telah pamit dari
Kementeriannya.
"Kan terjadi kekosongan itu. Sementara Kemenristek sendiri belum ke Kemendikbud," katanya.
Faktor ketiga, yakni pemerintah yang akan segera membentuk kementerian baru yakni
Kementerian Investasi.
Dengan adanya kementerian baru, otomatis akan ada menteri baru.
Survei IPO: Daftar Menteri Layak Direshuffle Sementara, nama beberapa menteri yang layak
direshuffle pun berhembus kencang.
Berbagai lembaga survei pun ramai melakukan riset mengenai siapa saja menteri yang layak
untuk direshuffle.
Satu di antaranya riset yang dilakukan oleh Lembaga survei Indonesia Political Opinion (IPO).
IPO telah mengeluarkan daftar menteri-menteri dengan kinerja paling memuaskan. Ada pula
daftar menteri dengan kinerja mengecewakan hingga layak reshuffle.
Direktur Eksekutif IPO Dedi Kurnia Syah mengungkapkan daftar ini dalam diskusi bertajuk
"Evaluasi Kabinet dan Peta Politik 2024" pada Sabtu (10/4/2021) lalu.
Adapun, nama Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly muncul sebagai menteri yang dianggap
paling layak di-reshuffle.
Setelahnya, muncul nama Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah.
Sementara, tiga menteri perempuan menjadi menteri-menteri dengan kinerja paling
memuaskan.
Di urutan pertama adalah Menteri Keuangan Sri Mulyani, lalu Menlu Retno Marsudi dan Mensos
Tri Rismaharini.
Kemudian, Prabowo Subianto muncul dalam nama menteri paling terpopuler.
Nama Tito Karnavian dan Sandiaga Uno menjadi nama menteri terpopuler lainnya.
Survei IPO ungkapkan daftar menteri yang layak reshuffle karena kinerja yang mengecewakan.
Ada nama Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly hingga nama Menteri Ketenagakerjaan.
(HOT TOPIC # Reshuffle Kabinet Jokowi # reshuffle # Kabinet Indonesia Maju # Daftar Menteri
yang Layak Diganti # menteri.
170