Page 11 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 12 APRIL 2021
P. 11
Judul Hari Ini Menaker Umumkan Aturan THR, Beberapa Boleh Cicil
Nama Media cnnindonesia.com
Newstrend Aturan THR 2021
Halaman/URL https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20210412061002-92-
628583/hari-ini-menaker-umumkan-aturan-thr-beberapa-boleh-cicil
Jurnalis redaksi
Tanggal 2021-04-12 06:34:00
Ukuran 0
Warna Warna
AD Value Rp 17.500.000
News Value Rp 52.500.000
Kategori Ditjen PHI & Jamsos
Layanan Korporasi
Sentimen Positif
Narasumber
neutral - Dinar Titus Jogaswitan (Direktur Pengupahan Direktorat Jenderal Pembinaan Hubungan
Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja) Insyallah Senin akan diumumkan oleh Bu Menteri
(Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah)
neutral - Dinar Titus Jogaswitani (Direktur Pengupahan Direktorat Jenderal Pembinaan
Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja) Sedang disusun drafnya. Sepertinya
berubah (dari tahun lalu)
positive - Susiwijono Moegiarso (Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian)
Pemerintah mewajibkan teman-teman dari perusahaan dunia swasta bayar penuh untuk
karyawannya pada Ramadan tahun ini
Ringkasan
Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah akan mengumumkan aturan pembayaran THR Lebaran
2021 pada Senin (12/4) ini. Selain itu, rencana pengumuman juga diketahui dari undangan
Konferensi Pers tentang Tunjangan Hari Raya Keagamaan Tahun 2021 dari Kemenaker yang
akan digelar Senin (12/9) pukul 09.00 ini.
HARI INI MENAKER UMUMKAN ATURAN THR, BEBERAPA BOLEH CICIL
Jakarta - Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah akan mengumumkan aturan pembayaran THR
Lebaran 2021 pada Senin (12/4) ini. Rencana itu disampaikan oleh Direktur Pengupahan
Direktorat Jenderal Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja Dinar Titus
Jogaswitan kepada CNNIndonesia.com akhir pekan lalu.
Selain itu, rencana pengumuman juga diketahui dari undangan Konferensi Pers tentang
Tunjangan Hari Raya Keagamaan Tahun 2021 dari Kemenaker yang akan digelar Senin (12/9)
pukul 09.00 ini. Titus menambahkan dalam pengumuman aturan itu bakal ada perbedaan aturan
THR antara tahun ini dengan 2020 lalu.
10