Page 24 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 4 JANUARI 2021
P. 24

Selanjutnya, digelarnya pilkada di 270 daerah. Sekalipun sejumlah pihak meminta agar pilkada
              tak dipaksakan digelar di tengah pandemi, pemerintah, DPR, dan penyelenggara pemilu berkuku
              h  menggelarnya.  Akibatnya,  penambahan  kasus  Co-vid-19  tak  terelakkan.  Petugas
              penyelenggara pilkada dan peserta pilkada termasuk yang terinfeksi Covid-19, bahkan ada yang
              sampai meninggal dunia.

              Itulah setidaknya lima kebijakan pemerintah yang banyak dikritik dan dinilai tidak bijak pada
              2020, dan hendaknya jadi pelajaran bagi pemerintah.

              Untuk  2021,  Covid-19  masih  menjadi  episentrum  kebijakan  pemerintah.  Tidak  hanya  soal
              vaksinasi  dan  pemulihan  ekonomi  nasional,  penguatan  aspek  kesehatan  untuk  merawat  dan
              menyembuhkan yang sakit serta disiplin protokol kesehatan harus tetap jadi prioritas. Begitu
              pula berbagai bantuan sosial yang masih dibutuhkan oleh masyarakat yang terdampak Covid-
              19.

              Kritik yang berulang ulang dilontarkan masyarakat aclalah bahiua pembahasaan RUU Cipta Kerja
              tidak transparan dan kurang inklusif. Saat disahkan, tentu tidak semua pasalnya buruk. Faktanya,
              substansi  sejumlah  pasal  bagus.  Namun  kelemahan  yang  berceceran  di  sana  sini  tak
              terhindarkan.


              caption:
              Massa buruh yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) berunjuk rasa
              menuntut pembatalan pengesahan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja,
              di bundaran Patung Kuda Arjuna Wiwaha, Jakarta Pusat, Rabu (16/12/2020). Unjuk rasa buruh
              ini digelar untuk mengawal pengujian UU Cipta Kerja di Mahkamah Konstitusi.















































                                                           23
   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28   29