Page 55 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 22 JUNI 2021
P. 55

Judul               PHK Menghantui, Pemerintah Perlu Beri Stimulus Selama PPKM
                Nama Media          bisnis.com
                Newstrend           Dampak Virus COVID-19 dalam Ketenagakerjaan
                Halaman/URL         https://ekonomi.bisnis.com/read/20210621/12/1408355/phk-
                                    menghantui-pemerintah-perlu-beri-stimulus-selama-ppkm
                Jurnalis            Rahmad Fauzan
                Tanggal             2021-06-21 21:28:00
                Ukuran              0
                Warna               Warna
                AD Value            Rp 17.500.000
                News Value          Rp 52.500.000
                Kategori            Ditjen PHI & Jamsos
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Positif



              Ringkasan

              Pemerintah disebut perlu memikirkan penyaluran stimulus kepada untuk menangkal maraknya
              perumahan  tenaga  kerja  menyusul  kebijakan  pengetatan  PPKM  yang  diterapkan  akibat
              melonjaknya  kasus  Covid-19  di  Indonesia.  Ekonom  Center  of  Reform  on  Economics  (CORE)
              Mohammad Faisal menilai salah satu hal yang perlu dipertimbangkan oleh pemerintah untuk
              mencegah  hal  tersebut  adalah  dengan  menyalurkan  subsidi  gaji  untuk pekerja.  Terutama  di
              sektor yang berpotensi paling terdampak, seperti di pusat perbelanjaan dan restoran.



              PHK MENGHANTUI, PEMERINTAH PERLU BERI STIMULUS SELAMA PPKM

              JAKARTA - Pemerintah disebut perlu memikirkan penyaluran stimulus kepada untuk menangkal
              maraknya perumahan tenaga kerja menyusul kebijakan pengetatan PPKM yang diterapkan
              akibat melonjaknya kasus Covid-19 di Indonesia.

              Ekonom Center of Reform on Economics (CORE) Mohammad Faisal menilai salah satu hal yang
              perlu  dipertimbangkan  oleh  pemerintah  untuk  mencegah  hal  tersebut  adalah  dengan
              menyalurkan subsidi gaji untuk pekerja. Terutama di sektor yang berpotensi paling terdampak,
              seperti di pusat perbelanjaan dan restoran.

              "Pemerintah harus memikirkan stimulus yang tepat sasaran. Perlu dipertimbangkan subsidi gaji
              bagi para pekerja yang sektornya bakal terdampak parah," ujar Faisal, Senin (21/6/2021).

              Tidak  hanya  bantuan  dari  pemerintah,  Faisal  menilai  pelaku  usaha  juga  perlu  menjadi  lebih
              inovatif dalam menyikapi situasi karena tidak ada jaminan kondisi kurang menguntungkan saat
              ini akan berakhir dalam jangka pendek.

              Kendati  demikian,  perusahaan-perusahaan  di  Tanah  Air  diperkirakan  tidak  akan  mengambil
              langkah lebih jauh dengan melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK).
              Sebab,  kata  Faisal,  perusahaan  cenderung  hanya  akan  merumahkan  pekerjanya  dengan
              pertimbangan tidak perlu memberikan pesangon yang jumlahnya jauh lebih signifikan.



                                                           54
   50   51   52   53   54   55   56   57   58   59   60