Page 128 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 11 DESEMBER 2020
P. 128
Sebagian besar dari masukan itu, lanjut dia, merujuk kepada undang-undang dan masih belum
banyak menyangkut pasal atau ayat.
Masukan yang diterima tersebut nantinya akan dibahas melalui rapat pleno untuk selanjutnya
menjadi rekomendasi kepada pemerintah dalam penyusunan aturan turunan UU Cipta Kerja.
Adapun aturan turunan itu berupa 40 Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) dan empat
Rancangan Peraturan Presiden (RPerpres) sebagai turunan UU Cipta Kerja yang wajib
dirampungkan dalam waktu tiga bulan atau sekitar 4 Februari 2021 setelah diundangkan pada 2
November 2020.
Penyampaikan masukan tersebut dapat dilakukan daring di antaranya melalui laman uu-
ciptakerja.go.id, atau kanal bit.ly/tsakirimaspirasi.
Tak hanya itu, masukan juga bisa dilakukan dengan mendatangi kantor Tim Serap Aspirasi yang
berada di Posko Cipta Kerja di Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian.
Dalam beberapa kesempatan di antaranya sosialisasi kepada masyarakat, masukan juga
disampaikan kepada tim independen tersebut.
Penyampaikan rekomendasi kepada pemerintah, lanjut dia, akan dilakukan secara simultan
menyesuaikan aturan turunan (RPP/RPerpres) yang penyelesaiannya dipercepat, sebelum 4
Februari 2021.
"Misalnya ada yang mau diselesaikan Januari, kebetulan kami ada beberapa yang dikeluarkan
usulan rekomendasi untuk beberapa (RPP) yang kami dengar, akan ditetapkan, nah kami usulkan
lebih dulu," imbuhnya.
127