Page 68 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 16 DESEMBER 2020
P. 68

Judul               Pembakaran Smelter Nikel Konawe, Lima Orang Ditangkap
                Nama Media          rri.co.id
                Newstrend           Demo Buruh PT VDNI
                Halaman/URL         https://rri.co.id/daerah/946598/pembakaran-smelter-nikel-konawe-
                                    lima-orang-ditangkap
                Jurnalis            Miechell Octovy Koagouw
                Tanggal             2020-12-15 22:17:00
                Ukuran              0
                Warna               Warna
                AD Value            Rp 10.000.000
                News Value          Rp 30.000.000
                Kategori            Dirjen PHI & Jamsos
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Negatif



              Ringkasan

              Lima orang ditangkap polisi dalam kerusuhan di perusahaan tambang, PT Virtue Dragon Nickel
              Industry (VDNI), Morosi, Konawe, pada Senin kemarin (14/12) yang berlangsung hingga malam
              hari. Personel Polda Sulawesi Tenggara (Sultra) memeriksa lima orang tersebut karena diduga
              kuat sebagai otak demonstrasi yang berujung pembakaran gedung perusahaan serta alat berat.



              PEMBAKARAN SMELTER NIKEL KONAWE, LIMA ORANG DITANGKAP

              Lima orang ditangkap polisi dalam kerusuhan di perusahaan tambang, PT Virtue Dragon Nickel
              Industry (VDNI), Morosi, Konawe, pada Senin kemarin (14/12) yang berlangsung hingga malam
              hari.

              Personel Polda Sulawesi Tenggara (Sultra) memeriksa lima orang tersebut karena diduga kuat
              sebagai otak demonstrasi yang berujung pembakaran gedung perusahaan serta alat berat.
              Kabid Humas Polda Sultra, Kombes Ferry Walintukan, mengatakan, kelima orang itu telah dibawa
              untuk diselidiki keterlibatannya dalam demonstrasi.

              Situasi di kawasan PT VDNI yang berada di Kabupaten Konawe, Sultra, sudah mulai kondusif
              sejak malam hari.

              Namun kepolisian masih mendata jumlah kerusakan fasilitas gedung dan alat berat yang dibakar
              massa.

              Seperti dilansir Antara, Kapolda Sultra, Irjen Pol Yan Indrajaya, telah mendatangi lokasi untuk
              melakukan mediasi antara perusahaan dan karyawan.

              Sebelumnya, demonstrasi yang diikuti ribuan buruh di PT VDNI berakhir bentrok.

              Massa dengan aparat keamanan perusahaan saling serang menggunakan batu dan kayu.





                                                           67
   63   64   65   66   67   68   69   70   71   72   73