Page 160 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 6 JULI 2021
P. 160

Dari jumlah itu, PMIB terbanyak berasal dari Nusa Tenggara Barat (NTB), yakni 42 orang. Disusul
              Sumatera Utara 29 orang dan Jawa Timur 21 orang.
              Tono  menjelaskan,  biaya  pemulangan  seluruhnya  ditanggung  pemerintah.  Biaya  untuk
              pemulangan ke daerah asal ditanggung Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI)
              dan Kementerian Sosial. Sedangkan biaya pemulangan dari Malaysia ke Indonesia ditanggung
              Kementerian Luar Negeri (Kemenlu).

              Kemenaker juga telah berkoordinasi dengan pemerintah daerah perihal pemulangan tersebut.
              Dengan  demikian,  kondisi  PMIB  tetap  bisa  dipantau.  Termasuk  rencana  pengembangan
              kapasitas lewat balai latihan kerja (BLK) di daerah.
              Disinggung soal data keseluruhan PMIB yang bakal dipulangkan, dia mengaku belum mengetahui
              detailnya. Sebab, pendataan masih terus dilakukan perwakilan RI di Malaysia. Baik KBRI Kuala
              Lumpur maupun KJRI di Penang, Johor Bahru, Kuching, Kota Kinabalu, dan Tawau. ”Untuk total
              belum dapat dipastikan. Berdasar info dari Direktorat PWNI & BHI Kemenlu, data yang telah
              didapatkan sampai 10 Juni 2021 berjumlah 3.375 orang,” paparnya.

              Seperti  diberitakan,  pemerintah  Indonesia  meminta  kepada  pihak  Malaysia  untuk  segera
              memulangkan para PMI tersebut. Sebab, masa tahanan mereka telah habis. Terbanyak, PMIB
              ditahan karena pelanggaran izin tinggal atau tidak mempunyai izin kerja/permit.




















































                                                           159
   155   156   157   158   159   160   161   162   163   164   165