Page 82 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 12 JANUARI 2021
P. 82

Dia mengatakan telah menerima BSU sebesar Rp1,2 juta dengan dua kali penerimaan yakni pada
              28 Agustus 2020 dan 12 November 2020.
              Novi tinggal bersama istri dan tiga anaknya. Ia menyebutkan telah mendapat manfaat yang
              besar dari BSU untuk membayar biaya sekolah anaknya.

              "Manfaat dapat BSU, saya bisa membayar (biaya) sekolah anak saya," kata Novi, seperti dikutip
              Pikiran-rakyat.com dari Twitter @KemnakerRI, Senin, 11 Januari 2021.

              Dia juga mengucapkan terima kasih kepada Presiden Jokowi dan Menteri Ketenagakerjaan Ida
              Fauziah atas bantuan tersebut.

              "Ucapan terima kasih kepada Bapak Jokowi dan Ibu Menteri Ida Fauziah yang telah memberikan
              bantuan subsidi BSU kepada pekerja dan buruh," ujarnya.

              Sebelumnya, pemerintah memberikan bantuan subsidi upah/gaji bagi pekerja yang terdampak
              Covid-19 sebesar Rp600 ribu per bulan selama empat bulan dalam dua kali penyaluran.

              Sebagai  informasi,  pemerintah  telah  memutuskan  untuk  memperpanjang  bantuan  subsidi
              upah/gaji (BSU) atau bantuan langsung tunai (BLT) BPJS Ketenagakerjaan sebesar Rp1,2 juta
              pada tahun 2021.***.




















































                                                           81
   77   78   79   80   81   82   83   84   85   86   87