Page 287 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 10 SEPTEMBER 2020
P. 287

Nantinya,  setelah  mendapatkan  SMS,  pihak  yang  bersangkutan  diminta  untuk  melakukan
              konfirmasi.
              Menurut  Agus,  link  yang  dicantumkan  untuk  registrasi  pun  unik,  berbeda  satu  sama  lain,
              penerima hanya perlu mengklik link yang diberikan, kemudian memasukkan password berupa
              NIK, sehingga hal ini hanya bisa diakses oleh pihak yang menerima dan merupakan peserta BPJS
              Ketenagakerjaan.

              Setelah  proses  tersebut  dilakukan,  akan  muncul  data  dan  kemudian  calon  penerima  akan
              ditanyakan  tentang  kebenaran  nomor  rekening  yang  terdaftar.  Bila  nomor  rekening  belum
              tercantum, penerima pesan tinggal memasukkannya.
              Adapun,  hingga  Selasa  (8/9)  sore,  Agus  mengatakan  sudah  ada  130.956  orang  yang  sudah
              mengkonfirmasi atau 32% dari 398.126 pesan yang sudah berhasil terkirim.

              "Kami  juga  menghimbau  penerima  SMS  kami  untuk  segera  melakukan  konfirmasi  agar  bisa
              segera kita proses pembayaran atau transfer bantuan subsidi gaji tersebut," jelas Agus.

              Lebih lanjut, BPJS Ketenagakerjaan pun meminta agar setiap orang yang menerima pesan terkait
              bantuan  subsidi  gaji  berhati-hati  dan  memastikan  pengirim  pesan  tersebut  adalah  BPJS
              Ketenagakerjaan (BP Jamsostek).

              Hal ini untuk mencegah pihak-pihak yang ingin mendapatkan keuntungan dari kondisi saat ini.



















































                                                           286
   282   283   284   285   286   287   288   289   290   291   292