Page 82 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 14 AGUSTUS 2020
P. 82

Judul               Pemberian Subsidi Harus Tepat Sasaran
                Nama Media          Kontan
                Newstrend           Santunan Pegawai Swasta
                Halaman/URL         Pg15
                Jurnalis            *
                Tanggal             2020-08-14 04:24:00
                Ukuran              169x154mmk
                Warna               Hitam/Putih
                AD Value            Rp 21.547.500

                News Value          Rp 64.642.500
                Kategori            Dirjen PHI & Jamsos
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Positif




              Ringkasan
              Pemerintah menebar berbagai subsidi, mulai dari subsidi upah untuk pekerja di bawah gaji Rp 5
              juta per bulan, subsidi modal kerja bagi UMKM, subsidi pelatihan dan insentif bagi korban PHK
              di program Kartu Prakerja. Bahkan, yang terakhir ada rencana subsidi pulsa bagi guru dan siswa
              untuk melakukan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).

              Sebagai masyarakat, saya mengapresiasi kebijakan-kebijakan ini, namun pemerintah harus tetap
              waspada dan hati-hati soal gelontoran duit negara ini. Semoga yang menerima adalah mereka
              yang membutuhkan sehingga program ini tepat sasaran.


              PEMBERIAN SUBSIDI HARUS TEPAT SASARAN

              Pemerintah menebar berbagai subsidi, mulai dari subsidi upah untuk pekerja di bawah gaji Rp 5
              juta per bulan, subsidi modal kerja bagi UMKM, subsidi pelatihan dan insentif bagi korban PHK
              di program Kartu Prakerja. Bahkan, yang terakhir ada rencana subsidi pulsa bagi guru dan siswa
              untuk melakukan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).

              Sebagai masyarakat, saya mengapresiasi kebijakan-kebijakan ini, namun pemerintah harus tetap
              waspada dan hati-hati soal gelontoran duit negara ini. Semoga yang menerima adalah mereka
              yang membutuhkan sehingga program ini tepat sasaran.
              Untuk subsidi upah misalnya, pemerintah bisa juga mencari data pekerja alih daya atau kontrak
              di  perusahaan-perusahaan  yang  pastinya  tak  ada  dalam  daftar  BP  Jamsostek.  Cara  ini
              menunjukkan keseriusan pemerintah untuk membantu warganya.

              Sedangkan, untuk subsidi modal kerja bagi UMKM, pemerintah bisa melakukan kunjungan secara
              acak kepada pelaku UMKM yang menerima bantuan ini, apakah benar-benar untuk modal usaha
              atau justru untuk kepentingan lainnya.

              Untuk program Kartu Prakerja, semoga saja perbaikan yang dilakukan pemerintah belum lama
              ini bisa menyentuh para korban PHK di daerah yang tak punya akses untuk bisa daftar secara
              daring.



                                                           81
   77   78   79   80   81   82   83   84   85   86   87