Page 248 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 28 AGUSTUS 2020
P. 248
diberikan sebesar Rp600 ribu selama 4 bulan (totalnya Rp2,4 juta). Pencairan dilakukan dalam
dua tahap yakni Rp1,2 juta untuk setiap tahap.
Jumlah rekening penerima bantuan tahap pertama sebanyak 2,5 juta rekening dengan rincian
bank penyalur sebanyak 752.168 orang rekening Bank Mandiri; 912.097 rekening bank BNI;
622.113 rekening bank BRI; dan 213.622 rekening bank BTN. Seperti dikatakan Jokowi, Ida
berharap bantuan ini dapat menjaga sekaligus meningkatkan daya beli buruh. "Sehingga
menimbulkan multiplier effect pada pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat,"
katanya.
247