Page 34 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 1 SEPTEMBER 2020
P. 34

Ya, karena ulah DPR juga, ngotot membahas RUU Omnibus Law di tengah Pandemi Covid-19.
              Kenapa pula DPR ngotot membahas RUU pada masa pandemi. Ini menantang kita.
              Pembahasan  Omnibus  Law  RUU  Cipta  Kerja  berpotensi  menyengsarakan  buruh  di  masa
              mendatang. Ingat ya, sebagian besar buruh tidak takut lagi dengan pandemi Covid-19.

              Apa  yang  akan  dilakukan  Konfederasi  Serikat  Buruh  Seluruh  Indonesia  (KSBSI)  mengenai
              pembahasan RUU Cipta Kerja?

              Kami akan terus menyoroti. Di RUU Cipta Kerja, kami dapati sejumlah substansi yang merugikan
              buruh. Sehingga, dalam pembahasan Tim dengan tripartit, kami mengusulkan

              perubahan-perubahan.

              Apa yang Anda soroti dalam RUU ini?

              Yang  kita  soroti  dalam  RUU  Omnibus  Law  Klaster  Cipta  Tenaga  Kerja  adalah,  mengenai
              Pemutusan Hubungan Kerja (P! IK). outsourcing, kontrak kerja, pesangon. Tenaga Kerja Asing
              (TKA) dan sistem pengupahan.

              Selain demo, apalagi yang akan buruh lakukan?

              Selain aksi menolak Omnibus Law RUU Cipta Kerja, kami akan meminta Rapat Dengar Pendapat
              Umum (RDPU) ke DPR. Kami akan mengawal pembahasan melalui RDPU itu.

              Ketika palu diketok dan tidak ada perubahan substansi, kami akan melakukan judicial review ke
              Mahkamah Konstitusi (MK).  jon














































                                                           33
   29   30   31   32   33   34   35   36   37   38   39