Page 129 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 29 JULI 2020
P. 129

Berdasarkan  keterangan  Dinas  Kesehatan  DKI  Jakarta  hingga  26  Juli  2020,  ada  440  kasus
              corona yang terjadi di kantor. Total ada 68 klaster Covid-19 di perkantoran wilayah ibu kota.

              Ahli  epidemiologi  dari  Griffith  University  Australia  Dicky  Budiman  mengatakan  WFH  penting
              untuk  membatasi  penularan  corona  di  wilayah  perkantoran.  Menurutnya  kebijakan  ini  bisa
              berlaku hingga awal Oktober 2020.

              Ini karena laju penyebaran corona, khususnya di Jawa, diprediksi baru akan menurun pada
              bulan  tersebut.  "Untuk  meredam  terjadinya  klaster  perkantoran,  maka  WFH  adalah  solusi
              tercepat yang efektif," kata Dicky saat dihubungi  Katadata.co.id  , Selasa (28/7).

              Kebijakan bekerja dari rumah sebelumnya sempat berlaku pada awal kemunculan corona di
              Indonesia yakni Maret hingga Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dilonggarkan pada Juni.

              Dicky khawatir jika WFH tak diberlakukan, maka penularan corona bakal semakin meningkat ke
              depannya. Apalagi, ada sebagian pegawai yang berkantor di Jakarta tidak berdomisili tetap di
              Ibu Kota.

              Mereka berasal dari sejumlah daerah seperti Jawa Barat, Banten, Jawa Tengah, hingga Jawa
              Timur. Kondisi ini membuat risiko penularan ke sejumlah daerah terjadi lagi.

              "Dari klaster kantor ini bisa merambah banyak daerah dan berkembang jadi ribuan kasus, seperti
              halnya yang terjadi di Korea Selatan," kata Dicky.

              Hal  senada  disampaikan  oleh  epidemiolog  dari  Fakultas  Kesehatan  Masyarakat  Universitas
              Indonesia (FKM UI) Iwan Ariawan. Dia menjelaskan kebijakan WFH masih diperlukan untuk
              meminimalisir penularan corona di wilayah perkantoran.

              Menurut  Iwan,  tidak sulit  untuk  bisa  menerapkan  WFH  dalam  mencegah  munculnya  klaster
              perkantoran. Sebab, sudah banyak aktivitas dan sektor usaha yang sebenarnya bisa dikerjakan
              dari rumah.

              Apalagi  aktivitas  pekerja  akan  terbantu  dengan  semakin  canggihnya  teknologi  komunikasi
              sekarang ini. "Seperti misalnya yang (bagian) IT, itu kan bisa WFH," kata Iwan.
              Walau demikian, Iwan tak menampik ada beberapa aktivitas dan sektor usaha yang memang
              tak  bisa  dikerjakan  dari  rumah.  Selain  itu,  sejumlah  sektor  layanan  publik  memang  harus
              beroperasi di tengah pandemi corona.

              Karena itu dia menyarankan agar perusahaan dapat memastikan pegawai yang ke kantor tak
              memiliki  risiko  tinggi  penularan  corona.  Selain  itu,  mereka  harus  bisa  menerapkan  protokol
              kesehatan dengan ketat. "Kalau penting dan tak bisa dari rumah, tapi protokol kesehatannya
              harus benar-benar dipatuhi," kata dia..



















                                                           128
   124   125   126   127   128   129   130   131   132   133   134