Page 23 - Modul K3 Kerja 2020 LOMBA HGN REVISI_Neat
P. 23

berdekatan dengan peralatan kerja yang berbahaya. Misalnya pisau berputar,
                         benda tajam, dan mesin gerinda.

                      c)  Warna kuning.

                         Warna ini menunjukkan tanda waspada/caution

                         yang  menunjukkan  kondisi  berbahaya  dan
                         berpotensi  menyebabkan  luka  sedang  atau

                         ringan.  Misalnya  situasi  seperti  terpeleset,

                         tersandung,  atau  terjatuh,  maupun  tanda  yang
                         dipasang  di  tempat  penyimpanan  bahan  yang

                         gampang terbakar.

                       d) Warna hijau.
                           Warna ini mengindikasikan tanda safety/emergency. Penggunaannya adalah

                           untuk  menunjukkan  letak  penyimpanan  peralatan  P3K,  peralatan

                           keselamatan,  dan Material  Safety  Data  Sheet atau  MSDS.  Instruksi  umum
                           terkait praktek kerja yang aman juga biasa ditandai dengan warna ini.

                       e)  Warna biru.

                           Warna ini menunjukkan tanda perhatian/notice. Umumnya digunakan untuk

                           menunjukkan  informasi  keselamatan,  bukan  informasi  bahaya.  Dan  warna
                           ini  juga  dipakai  untuk  menunjukkan  apa  instruksi  tindakan  keselamatan

                           yang  dilakukan.  Contohnya  adalah  kebijakan  perusahaan  dan  penggunaan
                           APD.


                   2) Arti Bentuk Serta Simbol Rambu K3

                      a) Bentuk segitiga atau diamond(wajik).

                         Bentuk  ini  digunakan  sebagai  penunjuk  bahaya.  Dan  rambu  berbentuk

                         segitiga didesain dengan warna dasar oranye atau kuning, piktogram warna
                         hitam, dan garis tepi warna hitam. Salah satu contohnya adalah tanda bahan

                         material mudah terbakar,

                      b) Bentuk lingkaran.

                         Bentuk  ini  dipakai  sebagai  tanda  instruksi  atau  mandatory  sign  terkait
                         keselamatan yang wajib dipatuhi oleh para pekerja. Contohnya adalah rambu

                         instruksi  penggunaan  alat  pengaman  diri  (APD).  Desain  rambu  seperti  ini
                         memiliki piktogram warna putih dengan biru sebagai warna dasar.



                                                                                                       21
   18   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28