Page 21 - E-Modul Gambar Proyeksi
P. 21

Cara menggambar objek dengan proyeksi oblique, dimensi yang kecil dari objek

                  ditempatkan pada sisi miring, untuk objek yang memiliki sisi melengkung ditempatkan
                  sebagai sisi depan.


                         Berdasarkan  skala  yang  digunakan  untuk  sumbu  miring,  proyeksi  oblique
                  dikategorikan menjadi dua macam, antara lain:


                           2.2.1.  Proyeksi Cavalier


                                Proyeksi  cavalier  merupakan  proyeksi  oblique  yang  menggunakan
                           perbandingan  X:Y:Z=1:1:1  pada  panjang  sumbunya.  Dengan  kata  lain,

                           cavalier  menggunakan  skala  yang  sama  untuk  setiap  sumbunya,  hal  ini

                           menjadi  keuntungan  karena  gambar  akan  mudah  dikonstruksi.  Namun,
                           cavalier ini masih memiliki kekurangan. Sebagai contoh bila kita mengamati

                           gambar kubus yang dibuat dengan cara cavalier oblik, maka kubus tersebut
                           akan  terlihat  seperti  balok,  penampilan  cavalier  yang  seperti  itu  akan

                           meragukan orang yang membaca gambar.




















                                               Gambar 1.15 Proyeksi cavalier
                     Sumber gambar: Dasar-Dasar Menggambar Teknik Bangunan (2008)/Miftahuddin dan Bambang
                                                            Suranto

                           2.2.2.  Proyeksi Cabinet



                                Proyeksi  ini  menggunakan  perbandingan  panjang  sumbu  X:Y=1:1,
                           sedangkan untuk sumbu Z berkisar antara 1/2X atau 3/4X. Bila dijabarkan,

                           cara menggambar dengan cabinet oblique yaitu sumbu miring digambarkan
                           dengan skala yang berbeda dengan dua sumbu lainnya dengan tujuan untuk

                           menutupi kelemahan dari cavalier oblique.




                                                                              MODUL GAMBAR PROYEKSI  14
   16   17   18   19   20   21   22   23   24   25   26