Page 38 - Bahan Ajar Metode Statistika
P. 38
Seperti juga sebelumnya, kita harus menentukan berapa banyak
kategori atau kelas yang akan digunakan. Kategori-kategori tersebut harus
diambil sehingga mencakup semua datadan tidak ad suatu pengamatan pun
yang masuk kedalam lebih dalam satu kategori. Konsep-konsep limit kelas,
batas kelas, dan titik tengah kelas biasanya tidak menarik perhatian kita bila
kita membuat sebaran frekuensi bagi data kategorik.
C. Penyajian Grafik
Informasi yang dikandung suatu sebaran frekuensi dalam bentuk
tabel biasanya menjadi lebih mudah ditangkap bila disajikan secara grafik.
Pada kebanyakan orang, gambar visual sangat membantu dalam memahami
ciri-ciri penting yang ada pada suatu sebaran frekuensi. Sajian grafik yang
sangat luas digunakan bagi data numeric adalah diagram balok yang
diperlihatkan dalam gambar 3.1 untuk data tabel 3.4.
Dari diagaram balok orang dapat dengan cepat mengetahui bahwa
kebanyakan aki berumur dari 3.0 sampai 3.4 tahun, hanya sedikit yang
kurang dari 2,5 tahun, dan tidak ada aki yang mencapai umur lebih dari 4.9
tahun. Dalam diagram balok, lebar balok diambil selang kelas sebaran
frekuensinya, sedangkan frekuensi setiap kelas ditunjukan oleh tinggi balok.
15
1
0
5
0 1. 1.9 2. 2.4 2.5 2.9 3. 3. 3.5 3. 4.0 4. 4. 4.
5 0 0 4 9 4 5 9
Umur Aki (Tahun)
Gambar 3.1 Diagram Balok
38