Page 729 - SPESIFIKASI UMUM 2018 DIRJEN BINA MARGA - PUPR
P. 729

SPESIFIKASI UMUM 2018 (Revisi 2)


                                                                    Truk  yang  akan  digunakan  harus  tercatat
                                                                    konfigurasi  dan  jumlah  bebannya,  sehingga
                                                                    perlu dilakukan penimbangan terlebih dahulu.
                                                                    Timbangan yang digunakan untuk mengetahui
                                                                    beban  truk  harus  dikalibrasi  terlebih  dahulu
                                                                    agar  dapat  menunjukan  jumlah  beban  yang
                                                                    akurat.
                                                             ix)    Pemeriksaan dan Kekencangan Baut

                                                                    Untuk  pengujian  jembatan  konstruksi  baja,
                                                                    pastikan semua baut dalam kondisi terpasang
                                                                    dengan  baik  dan  kencang  sesuai  dengan
                                                                    momen kekencangannya.

                                                             x)     Tentukan  waktu  pembebanan  sesuai  dengan
                                                                    kondisi lapangan dan cuaca.

                                               2)     Pelaksanaan Pengujian

                                                      Pengujian Beban Loading dan Un-loading
                                                      a)     Pastikan  kembali  kondisi  semua  alat  tetap  dalam
                                                             kondisi baik, terutama strain gauge
                                                      b)     Catat kondisi awal (inisiasi) dengan menekan tombol
                                                             data  logger  static  sehingga  didapat  data  pembacaan
                                                             sensor awal.

                                                      c)     Lakukan pembacaan pada total station untuk semua
                                                             lokasi  pengamatan  (TS-0)  pacta  awal  truk  tiba,  dan
                                                             setelah truk diam.
                                                      d)     Tempatkan  truk  pada  tengah  bentang  sesuai  dengan
                                                             perencanaan awal secara bertahap hingga keseluruhan
                                                             truk berada di jembatan dan semua data terbaca setiap
                                                             tahapannya.
                                                      e)     Skema pembebanan:
                                                             Pembebanan dilakukan secara bertahap untuk melihat
                                                             perilaku jembatan pada saat pengujian maupun paska
                                                             pengujian. Skema pembebanan statik adalah sebagai
                                                             berikut:

                                                             i)     Loading :
                                                                    •       Tahap 1, tidak ada truk
                                                                    •       Tahap 2, truk yang digunakan 4 buah
                                                                            ditempatkan   di   masing•masing
                                                                            pinggir  kiri  dan  kanan  bentang
                                                                            jembatan
                                                                    •       Lanjutkan  terus  setiap   tahapan
                                                                            hingga truk mencapai tengah bentang
                                                                            atau  hingga  batas  maksimum  beban
                                                                            yang direncanakan
                                                                    •       Setiap tahapan selalu dicatat kondisi
                                                                            lendutan   yang     terjadi   dan
                                                                            dikoordinasikan  dengan  tenaga  ahli
                                                                            struktur untuk mendapatkan instruksi
                                                                            selanjutnya.


                                                                7 - 187
   724   725   726   727   728   729   730   731   732   733   734