Page 51 - kotasehat
P. 51

48






                         masyarakat  adalah  pola  tingkah  laku  yang  khas  mengenai  semua  faktor

                         kehidupannya dalam batas kesatuan tertentu. Pola tersebut harus bersifat mantap

                         dan  berkelanjutan.  Dengan  kata  lain,  pola  khas  itu  harus  sudah  menjadi  adat
                         istiadat yang khas. Selain ikatan adat istiadat khas yang meliputi sektor kehidupan

                         dan  kontinuitas  waktu,  suatu  masyarakat  harus  mempunyai  ciri  lain.  Misalnya
                         sebuah identitas bahwa mereka merupakan satu kesatuan khusus yang berbeda

                         dari kesatuan manusia lainnya.
                                Budaya atau kebudayaan berasal dari bahasa Sansekerta yaitu buddhayah,

                         yang merupakan bentuk jamak dari buddhi (budi atau akal) diartikan sebagai hal-

                         hal  yang  berkaitan  dengan  budi  dan  akal  manusia.  Dalam  bahasa  Inggris,
                         kebudayaan disebut culture, yang berasal dari kata Latin Colere, yaitu mengolah

                         atau mengerjakan. Kata culture juga kadang diterjemahkan sebagai "kultur" dalam
                         bahasa Indonesia. Budaya adalah kata yang sering dikaitkan dengan antropologi.

                         Secara  pasti,  antropologi  tidak  mempunyai  hak  eksklusif  untuk  menggunakan
                         istilah ini. Seniman seperti penari atau pelukis dan lain-lain juga memakai istilah

                         ini  atau  diasosiasikan  dengan  istilah  ini,  bahkan  pemerintah  juga  mempunyai

                         departemen  untuk  ini.  Konsep  ini  memang  sangat  sering  digunakan  oleh
                         antropologi dan telah tersebar ke masyarakat luas bahwa antropologi bekerja atau

                         meneliti  apa  yang  sering  disebut  dengan  kebudayaan.  Seringnya  istilah  ini
                         digunakan oleh antropologi dalam pekerjaan-pekerjaannya bukan berarti para ahli

                         antropolgi mempunyai pengertian yang sama tentang istilah tersebut.  Seorang ahli
                         antropologi  yang  mencoba  mengumpulkan  definisi  yang  pernah  di  buat

                         mengatakan  ada  sekitar  160  definisi  kebudayaan  yang  dibuat  oleh  para  ahli
                         antropologi.  Tetapi  dari  sekian  banyak  definisi  tersebut  ada  suatu  persetujuan

                         bersama diantara para ahli antropologi tentang arti dari istilah tersebut. Salah satu
                         definisi kebudayaan dalam antropologi dibuat seorang ahli bernama Ralph Linton

                         yang  memberikan  defInisi  kebudayaan  yang  berbeda  dengan  pengertian

                         kebudayaan  dalam  kehidupan  sehari-hari  “Kebudayaan  adalah  seluruh  cara
                         kehidupan dari masyarakat dan tidakhanya mengenai sebagian tata cara hidup saja

                         yang dianggap lebih tinggidan lebih diinginkan”. Jadi, kebudayaan menunjuk pada
                         berbagai  aspek  kehidupan.  Istilah  ini  meliputi  cara-cara  berlaku,  kepercayaan-

                         kepercayaan  dan  sikap-sikap,  dan  juga  hasil  dari  kegiatan  manusia  yang  khas
                         untuk suatu masyarakat atau kelompok penduduk tertentu.
   46   47   48   49   50   51   52   53   54   55   56