Page 50 - E-Modul Trigonometri Kelas X Semester 2
P. 50
E. LATIHAN SOAL
1. Agus berdiri dengan jarak 80 m dari menara. Jika jarak mata Agus dengan tanah adalah
150 cm sedangkan tinggi menara 81,5 m. Tentukan sudut elevasi yang dibentuk dari
pengamatan Agus?
2. Perhatikan gambar dibawah ini!
x
30° 15 m
150 cm
Seorang yang berjarak 15 m melihat ke puncak sebuah pohon dengan sudut elevasi
30°. Jika tinggi dari pandangan orang tersebut 150 cm. Berapa tinggi pohon tersebut?
3. Sebuah tangga yang panjangnya 12 m bersandar pada tembok sebuah rumah. Jika tangga
itu membentuk sudut 45° dengan tanah. Tentukan jarak ujung tangga dengan rumah?
4. Seorang anak sedang bermain layang-layang. Panjang benang yang digunakan 15 m dan
tinggi anak 150 cm. Jika sudut yang terbentuk antara benang dengan garis horizontal
adalah 30°. Tentukan ketinggian layang-layang dari permukaan tanah?
5. Seorang anak berada pada jarak 32 m dari kaki sebuah gedung. Ia mengamati puncak
gedung dan helikopter diatasnya dengan sudut elevasi masing-masing 30° dan 45°.
Hitunglah tinggi helikopter dari atas gedung?
F. UMPAN BALIK
Cocokkan jawaban kalian dengan kunci jawaban pada bagian akhir E-Modul ini.
Hitunglah jawaban kalian yang benar, kemudian gunakan rumus di bawah ini untuk
mengetahui tingkat penguasaan kalian terhadap materi kegiatan pembelajaran 2.
Rumus Tingkat Penguasaan = skor benar × 100%
Jumlah skor maksimum
Kriteria:
90% ≤ ≤ 100% = baik sekali
80% ≤ < 90% = baik
70% ≤ < 80% = cukup
< 70% = kurang
50