Page 81 - Demo
P. 81

Program pemantauan terhadap standar bahan baku yang dikirimkan pemasok ke gudang begitu juga penyimpanan dan pengelolaannya, dilakukan dengan menggunakan ”Distribution Food Safety and Quality Audit” (DFSQA). Nilai rata-rata hasil audit gudang tahun 2016 adalah 76,91 dari total 23 gudang. Hasil tersebut menunjukkan peningkatan yang baik dibandingkan dengan tahun 2015, yaitu 73,27 dari total 22 gudang. Sedangkan supaya distribusi produk bahan baku dari gudang ke restoran tetap terjaga kualitasnya, pemantauan untuk kondisi angkutan dan penyimpanan saat pengiriman dilakukan dengan ”Transportation Quality Audit” (TQA). Terdapat 16 gudang yang dikenai TQA pada tahun 2015 dan 2016, tetapi nilai rata-rata hasil audit untuk tahun 2016 mampu mencapai 79,37, lebih baik daripada tahun lalu yang hanya 74,90.
Proses Loading Barang ke dalam Angkutan /
Loading Process on to a Transportation Unit
Fokus pengawasan juga tertuju pada restoran, yang merupakan garis terdepan dari Perseroan dan berhadapan langsung dengan konsumen. Untuk memenuhi kebutuhan serta ekspektasi tinggi mereka yang selalu menikmati produk KFC, berlapis evaluasi diberlakukan diantaranya adalah Evaluasi Pemenuhan Standar Keamanan Pangan atau ”Food Safety Compliance Check” (FSCC) oleh auditor pihak ketiga NSF dan Evaluasi Pemenuhan Standar Operasional Restoran atau ”Restaurant Operation Compliance Check” (ROCC) oleh tim QA sebagai pengganti ”electronic CHAMPS Excellence Review” (e-CER). Kedua audit ini adalah sarana untuk memeriksa aktual keadaan fasilitas restoran, data dan dokumen penunjang yang diperlukan, bahan baku mentah yang digunakan di restoran, ketepatan proses pengolahan dari bahan baku menjadi produk matang, sampai standar penyajian. Persentase rata-rata kelulusan berdasarkan hasil evaluasi ROCC 2016 adalah 40,33 persen dan berdasarkan hasil evaluasi FSCC adalah 19 persen.
A program monitoring the standard of raw materials delivered by suppliers to the warehouses, as well as the storage and the distribution process used is conducted using ”Distribution Food Safety and Quality Audit” (DFSQA). The average score of warehouse audit in 2016 were 76.91 from a total of 23 warehouses. The result showed a good improvement in comparison to 73.27 from a total of 22 warehouses in 2015. To maintain the quality of the distribution of raw materials from warehouse to restaurant, ”Transportation Quality Audit” (TQA) is used to monitor the conditions of the transportation and storage facilities when delivery is carried out. There were 16 warehouses covered by the TQA in 2015 and 2016, and the average score improved from last year's 74.90 to 79.37 this year.
Proses Penerimaan Barang di Restoran KFC /
Receiving Process at KFC Restaurant
Surveillance is focused also on restaurants, which are the forefronts of Company's operation dealing directly with customers. To meet the needs and high expectations of those who always enjoy KFC, layered evaluations are imposed to include ”Food Safety Compliance Check” (FSCC) by a third-party auditor, NSF, and ”Restaurant Operation Compliance Check” (ROCC), in replacement of ”electronic CHAMPS Excellence Review” (e-CER), by QA Team. Both of these audits are to check the actual state of facilities in restaurants, data and supporting documents that are required, the raw materials used in restaurants, the accuracy of processing from raw materials into cooked products, as well as serving standard. The 2016 average passing percentage based on the ROCC evaluation was 40.33 percent and on the FSCC evaluation was 19 percent.
80


































































































   79   80   81   82   83