Page 335 - Karya dan Kinerja Melewati Multi Krisis: Pandemi COVID-19
P. 335

Karya dan Kinerja
            Melewati Multi Krisis:
            Pandemi COVID-19



            dan dikategorikan menjadi 3 (tiga) tipe berdasarkan fungsinya.
            Ada pun 7 region tersebut terdiri dari Region Padang, Region Pe kan­
            baru, Region DKI Jakarta, Region Samarinda, Region Makassar,
            Region Manado, dan Region Denpasar. Berdasarkan fungsinya,
            Balai Besar/Balai POM dikategorikan sebagai Balai Koordinator,
            Balai Spesifik, dan Balai Anggota.
                Tahun 2023, BPOM RI memperkuat fungsi laboratorium me­
            la lui Laboratorium Biosafety Level 3 BPOM RI. Dengan tingkat
            ke amanan yang sangat tinggi serta tersertifikasi internasional dan
            WHO, laboratorium ini menjadi backbone pengujian patogen be­
            risiko tinggi dalam sampel obat dan makanan serta penanganan
            ke da ruratan patogen di masa pandemi.



            4.5. MeMasyaRakatkan OLaHRaGa Di HaRi kRiDa
                Men  sana  in  corpore  sano. Istilah dalam bahasa latin yang
            berarti di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat, kembali
            bergema di lingkungan BPOM RI, sejak Jumat 8 Juli 2022. Hari
            itu, Kepala  BPOM RI mencanangkan setiap hari sebagai Hari Krida
            Olahraga BPOM RI. Kegiatan yang  digelar di lapangan olahraga itu
            melibatkan seluruh keluarga besar BPOM RI di seluruh tanah air.
            Dari Sabang sampai Merauke, mereka melakukan berbagai aktivitas
            olahraga bersama, antara lain senam kesegaran  jasmani (SKJ), yoga,
            basket, bulu tangkis, tenis meja, fitness, lari, dan bersepeda.
                Tujuannya adalah membangun budaya hidup sehat dan se im­
            bang antara kerja, karya, dan kinerja di lingkungan BPOM RI. Se­
            bagaimana diketahui, kesehatan raga berpengaruh besar dalam jiwa
            dan juga stamina atau ketahanan (endurance) se se orang. Individu
            yang sehat akan lebih bersemangat dan kreatif meng ha dapi kegiatan­
            kegiatan keseharian dibanding individu yang kurang sehat.
                Kepala BPOM RI adalah sosok yang tidak bisa dipisahkan dari
            aktivitas olahraga dan olah seni. Selama 7 tahun lebih memimpin
            BPOM RI, Kepala BPOM RI selalu memulai dan menutup hari
            dengan olahraga dimanapun,  walau sedang melakukan kunjungan
            kerja di dalam maupun di luar negeri. Sehingga tidak heran sejak hari
            pertama diamanahi oleh Presiden Joko Widodo pada 20 Juli 2016
            untuk memimpin BPOM RI, Kepala BPOM RI terus beraktivitas
            dan bekerja rata­rata 18­20 jam setiap hari selama 7 hari seminggu



            290
   330   331   332   333   334   335   336   337   338   339   340